Konten dari Pengguna

Doa Setelah Sholat Maghrib untuk Memohon Ampunan Allah SWT

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
19 April 2024 12:00 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi berdoa.  Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi berdoa. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Setiap Muslim dianjurkan meluangkan waktu untuk membaca doa setelah sholat Maghrib. Pasalnya, salah satu waktu berdoa yang mustajab atau yang mudah dikabulkan oleh Allah SWT adalah setelah menunaikan sholat fardhu.
ADVERTISEMENT
Hal ini dijelaskan dalam hadist yang diriwayatkan At-Tirmidzi. Suatu ketika Rasulullah SAW ditanya, “Kapan sebuah doa lebih didengar oleh Allah?” Beliau menjawab, “Sepertiga malam terakhir dan sesudah sholat lima waktu.”
Pada dasarnya, seluruh doa yang dipanjatkan manusia akan didengar oleh Allah SWT. Namun, dikutip dari buku Ampuhnya Fadhilah Dzikir & Doa Setelah Shalat Fardhu & Sunnah tulisan H. M. Amrin Rauf, tidak semua doa langsung dikabulkan saat itu juga.
Allah SWT akan menentukan kapan waktu yang tepat untuk mengabulkan doa tersebut. Ketentuan ini sesuai janji Allah SWT dalam Al-Quran Surat Al-Mu'min ayat 60 yang artinya:
Dan Tuhanmu berfirman: "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina." (Q.S Al-Mu’min: 60)
ADVERTISEMENT

Doa setelah Sholat Maghrib

Doa setelah Sholat Maghrib. Foto: Shutterstock
Merujuk pada buku Risalah Tuntunan Shalat Lengkap yang disusun Drs. Moh. Rifa’i, doa setelah sholat Maghrib pada dasarnya sama seperti doa yang dibaca setelah sholat wajib di waktu lainnya. Berikut ini bacaan doa tersebut beserta artinya:
“Bismilllaahirraahmaanirrahiim. Alhamdulillaahi rabbil ‘alamiin hamdan yuwaafii ni’ amahuu wayukaafii maziidahu. Yaa rabbanaa lakal hamdu kamaa yanbaghii lijalaali wajhika wa ‘azhiimi sulthaanik. Allaahumma shalli wasallim ‘alaa muhammadin wa ‘alaa aali sayyidinaa Muhammad."
Artinya: “Dengan nama Allah Pengasih dan Penyayang. Segala puji bagi Allah Tuhan seru sekalian alam. Dengan puji yang sebanding dengan nikmat-Nya dan menjamin tambahannya. Ya Allah Tuhan kami, bagi-Mu segala puji dan segala apa yang patut atas keluhuran dzat-Mu dan keagungan kekuasaan-Mu. Ya Allah! Limpahkanlah rahmat dan salam atas junjungan kita Nabi Muhammad dan sanak keluarganya."
ADVERTISEMENT
"Allahumma rabbanaa taqabbal minnaa shalaataana washiyaamanaa warukuu'anaa wasujuudanaa waqu'uudanaa watadlarru'anaa, watakhasysyu’anaa wata'abbudanaa, watammim taqshiiranaa yaa allah yaa rabbal'aala-miin."
Artinya: "Ya Allah terima shalat kami, puasa kami, rukuk kami, sujud kami, duduk rebah kami, khusyuk kami, pengabdian kami, dan sempurnakanlah apa yang kami lakukan selama shalat ya Allah. Tuhan seru sekalian Alam."
“Rabbana dzhalamnaa anfusanaa wa-in lam taghfir lanawatarhamnaa lanakuunanna mlnal khaasiriin. Rabbanaa walaa tahmil 'alainaa ishran kama hamaltahuu'alal ladziina min qablinaa rabbanaa walaa tuhammilnaa maalaa thaaqata lanaa bihii wa’fu 'annaa waghfir lanaa war hamna anta maulaanaa fanshurnaa 'alal oaumil kaafiriin."
Artinya: “Ya Allah! Kami telah aniaya terhadap diri kami sendiri, karena itu ya Allah jika tidak dengan limpahan ampunan-Mu dan rahmat-Mu niscaya kami akan jadi orang yang sesat. Ya Allah Tuhan kami! Janganlah Engkau pikulkan atas diri kami beban yang berat sebagaimana yang pernah Engkau bebankan kepada orang yang terdahulu dari kami.
ADVERTISEMENT
Ya Allah Tuhan kami, janganlah Engkau bebankan atas diri kami apa yang di luar kesanggupan kami. Ampunilah dan limpahkanlah rahmat ampunan terhadap diri kami ya Allah. Ya Allah Tuhan kami, berilah kami pertolongan untuk melawan orang yang tidak suka kepada agamaMu.”
ilustrasi berdoa. Foto: Nong2/Shutterstock
“Rabbanaa laa tuzigh quluubanaa ba'da idz hadaitanaa wahab lanaa min ladunka rahmatan innaka antal wahhaab.”
Artinya: "Ya Allah Tuhan kami, janganlah Engkau sesatkan hati kami sesudah mendapat petunjuk, berilah kami karunia. Engkaulah yang Maha Pemurah.”
“Rabbanaghfir lana wa li walidina wa li jami'il-muslimina wal-muslimati wal-mu'minina wal-mu'minati al-ahyai minhum wal amwat innaka 'ala kulli syai in qadir.”
Artinya: Ya Allah Ya Tuhan kami, ampunilah dosa kami dan dosa-dosa orang tua kami, dan bagi semua orang Islam laki-laki dan perempuan, orang-orang mukmin laki-laki dan perempuan. Sesungguhnva Engkau dzat Yang Maha Kuasa atas segala-galanya."
ADVERTISEMENT
“Rabbanaa aatinaa fiddun yaa hasanatan wa fil aakhirati hasanatan waqinaa 'adzaabannaar. Allahummaghfir lanaa dzunuubanaa wakaffir 'annaa sayyiaatinaa watawaffanaa ma'al abraari.”
Artinya: Ya Allah Tuhan kami, berilah kami kebahagiaan di dunia dan kesejahteraan di akhirat, dan hindarkanlah kami dari siksaan api neraka. Ya Allah ampunilah dosa kami dan tutupilah segala kesalahan kami, dan semoga jika kami mati nanti bersama-sama dengan orang-orang yang baik-baik.
“Subhaana rabbika rabbil izzati 'amma ya shifuuna wa salaamun 'alal mursaliina wal hamdu lillaahi rabbil'aalamiin”
Artinya: “Mahasuci Engkau, Tuhan segala kemuliaan. Suci dari segala apa yang dikatakan oleh orang-orang kafir. Semoga kesejahteraan atas para Rasul dan segala puji bagi Allah Tuhan seru sekalian alam."
(DEL)