Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Fungsi Musik Dalam Kehidupan Manusia, Bukan Sekadar Hiburan
16 September 2020 18:44 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Bayangkan apabila dunia tidak mengenal musik. Kejenuhan akan melanda, menjadikan kita tidak bersemangat melakukan aktivitas. Ketika sedih, tidak akan ada alunan nada menenangkan yang dapat memperbaiki suasana hati.
Hal tersebut merupakan indikasi betapa pentingnya musik dalam kehidupan manusia. Alan P. Merriam dalam buku The Anthropology Of Music menjabarkan beberapa fungsi musik. Berikut adalah penjabarannya:
Fungsi Pengungkapan Emosional
Musik berfungsi sebagai media untuk mengungkapkan perasaan, emosi, dan ide-ide seseorang. Emosi tersebut diungkapkan melalui lagu atau irama musik.
Itulah mengapa terdapat berbagai macam suasana dalam musik. Ada musik yang memiliki suasana ceria, hangat, menyayat, dan lain sebagainya.
Fungsi Penghayatan Estetis
Menurut Antropolog Koentjaraningrat, musik merupakan bagian dari kesenian, dan kesenian merupakan salah satu unsur kebudayaan. Musik sebagai salah satu unsur kebudayaan memiliki arti bahwa musik diciptakan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhannya, salah satunya kebutuhan akan sebuah keindahan atau estetika. Melalui musik, kita dapat merasakan nilai-nilai keindahan baik melalui melodi ataupun dinamikanya.
ADVERTISEMENT
Fungsi Hiburan
Musik memiliki unsur-unsur yang bersifat menghibur. Sebab, musik terdiri atas rangkaian nada-nada dan ritme yang harmonis. Musik sebagai hiburan bertujuan mendatangkan kesenangan dan kepuasan batin pada orang-orang yang memainkan dan mendengarkannya. Hal ini dapat dinilai dari melodi ataupun liriknya.
Fungsi Komunikasi
Fungsi musik sebagai alat komunikasi adalah menjadi media penyampaian nilai-nilai kebaikan, nilai-nilai religi atau kepercayaan, dan nilai-nilai tentang kesopanan atau norma melalui melodi maupun lirik lagu dari pencipta musik kepada para pendengar.
Fungsi Sebagai Pengiring Aktivitas Ritmik
Musik merangsang sel-sel saraf manusia sehingga menyebabkan tubuh pendengarnya bergerak mengikuti alunan musik. Oleh sebab itu, musik berfungsi sebagai pengiring aktivitas ritmik seperti tari-tarian, senam, dan dansa.
ADVERTISEMENT
Musik Sebagai Integritas Kemasyarakatan
Musik dapat memupuk persatuan dan kesatuan karena musik dapat menjadi wadah perkumpulan masyarakat. Dengan menonton pagelaran musik, warga akan berkumpul dan saling berkomunikasi satu sama lain. Secara tidak langsung, musik dapat memperkuat tali silaturahmi.
Fungsi Kesinambungan Budaya
Musik berisi tentang ajaran-ajaran untuk meneruskan sebuah sistem dalam kebudayaan terhadap generasi selanjutnya. Contohnya, setiap daerah di Indonesia memiliki musik tradisional sebagai salah satu ciri khas kebudayaannya. Ketika orang-orang mendengar musik tersebut, mereka dapat mengetahui daerah mana musik tersebut berasal.
Fungsi Ekonomi
Musik tidak sekadar menjadi media untuk mengekspresikan ide-ide. Sebagai karya cipta, musik dapat dijadikan sebuah profesi yang mendatangkan kesejahteraan, baik secara materi maupun non materi.
ADVERTISEMENT
(ERA)