Konten dari Pengguna

Harga Smartphone Oppo Murah di Bawah 4 Juta Edisi Maret 2020

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
7 Maret 2020 8:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Logo Oppo. Sumber: Kumparan.
zoom-in-whitePerbesar
Logo Oppo. Sumber: Kumparan.
ADVERTISEMENT
Update terbaru harga smartphone di pasaran menjadi hal yang tak boleh dilewatkan. Di setiap bulannya, akan ada perubahan harga yang cukup signifikan atau kehadiran seri ponsel baru dengan fitur kekinian.
ADVERTISEMENT
Produk smartphone Oppo sebagai perusahaan teknologi terkemuka dari China menjadi salah satu yang selalu dinanti masyarakat Indonesia. Perusahaan ini tidak hanya bergerak pada produksi smartphone, melainkan juga mengeluarkan LCD TV, DVD, hingga penyedia layanan e-book.
Berikut ini rekomendasi smartphone Oppo terbaik dengan harga 3 jutaan:

Oppo A31

Smartphone Oppo A31. Sumber: Oppo.
Februari lalu, Oppo mengeluarkan smartphone terbaru untuk seri A. Dibanderol dengan harga 2,6 juta, Oppo A31 mengincar generasi muda sebagai para penggunanya.
Oppo A31 menggunakan prosesor Mediatek Helio P35 dan kartu grafis PowerVR GE8320. Performanya itu didukung dengan RAM 4 GB dan memori internal 128 GB.
Tiga fitur unggulan pada A31 adalah mempunyai 3 kamera belakang, RAM dan memori internal yang cukup besar, serta baterai yang awet. Hal ini menggiurkan bagi para gamers yang mencari hp dengan performa baik dengan harga yang bersahabat.
ADVERTISEMENT

Oppo A5 2020

Smartphone Oppo A5 2020. Sumber: Oppo.
Oppo A5 2020 menjadi terobosan tak terduga pada tahun ini. Kejutan yang diberikan adalah dikemasnya empat kamera dalam satu smartphone yang dibanderol hanya dengan harga 2,5 juta sampai 3 juta pas!
Bahkan, Oppo A5 2020 sudah memakai otak chipset kelas menengah atas buatan Qualcomm, yakni Snapdragon 665 dan ditunjang dengan RAM berkapasitas 3 GB / 4 GB. Selain itu, smartphone ini juga memiliki layar dengan lebar 6,5 inci dan kapasitas baterai sebesar 5.000 mAh yang sangat memanjakan para penggunanya.

Oppo F5 Youth

Smartphone Oppo F5 Youth. Sumber: Oppo.
Selain mengenalkan seri F sebagai ponsel dengan ciri khas Selfie Expert, Oppo juga menghadirkan smartphone seri F5 Youth yang memiliki resolusi kamera depan lebih kecil. Harga yang Oppo berikan untuk seri F5 Youth jatuh pada kisaran 3,6 juta sampai 4 juta.
ADVERTISEMENT
Hanya ada dua varian warna yang disediakan pada Oppo F5 Youth yaitu hitam dan gold. Perbedaan yang paling mencolok adalah bezel yang sangat tipis.

Oppo K3

Smartphone Oppo K3. Sumber: Oppo.
Fitur paling mencolok dari Oppo K3 ada di bagian punggung smartphone ini, yakni terdapat dua kamera dengan teknologi unggulan. Kamera belakang ini memiliki fitur Ultra Night Mode 2.0 dan OPPO Artistic Portrait Mode.
Oppo K3 tidak bisa dibeli pada oultet ataupun toko resmi. Ini merupakan keputusan dari pihak Oppo Indonesia untuk menjualnya secara online. Smartphone ini sudah bisa dipesan dengan harga mulai dari 3,6 juta sampai 3,9 juta.

Oppo A9

Oppo A9 menjadi luar biasa karena misteri spesifikasi yang dibawa saat peluncurannya tahun lalu. Smartphone ini memiliki ukuran layar 6,5 inci LCD dan untuk prosesor memakai cip Qualcomm Snapdragon 665 yang didukung RAM 8 GB dan memori internal 128 GB.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Oppo telah menyematkan A9 2020 dengan dual stereo speaker yang didukung fitur Dolby Atmos Sound Effect. Serta yang lebih menggiurkan adalah 4 kamera belakang yang beresolusi 48 megapiksel.
Seri A9 yang pernah kerjasama dengan Disney ini dibuka dengan harga 3,3 juta sampai 3,8 juta.
(FZN)