Konten dari Pengguna

Jadwal Timnas U-17 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-17 2025

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
11 April 2025 15:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Timnas U-17 Indonesia vs Afghanistan dalam matchday ketiga Grup C Piala Asia U-17 2025 di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, pada Jumat (11/4) dini hari WIB. Foto: Instagram @erickthohir
zoom-in-whitePerbesar
Timnas U-17 Indonesia vs Afghanistan dalam matchday ketiga Grup C Piala Asia U-17 2025 di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, pada Jumat (11/4) dini hari WIB. Foto: Instagram @erickthohir
ADVERTISEMENT
Piala Asia U-17 2025 akan memasuki fase knockout pada awal pekan depan. Delapan tim terbaik dari setiap grup, termasuk Timnas U-17, siap bertarung untuk memperebutkan tiket semifinal.
ADVERTISEMENT
Garuda Muda sukses melaju sebagai juara Grup C dengan torehan sempurna, yakni tiga kemenangan dari tiga pertandingan. Jumat (11/4) dini hari WIB, anak asuh Nova Arianto menutup fase grup dengan kemenangan 2-0 atas Afghanistan.
Sementara itu, Korea Selatan juga mengamankan tempat sebagai runner-up Grup C dengan raihan enam poin usai menumbangkan Yaman.
Babak perempat final akan dimulai pada Minggu (13/4). Selengkapnya, berikut jadwal pertandingan Timnas U-17 di perempat final Piala Asia U-17 2025.

Jadwal Timnas U-17 di Perempat Final Piala Asia 2025

Ilustrasi Timnas U-17 akan dijadwalkan bertanding di perempat final pada 14 April 2025 mendatang. Foto: Instagram @erickthohir
Enam tim telah berhasil mengamankan tiket ke perempat final Piala Asia U-17 2025. Mereka adalah Uzbekistan dan Arab Saudi dari Grup A, Jepang serta Uni Emirat Arab dari Grup B, dan Indonesia bersama Korea Selatan dari Grup C.
ADVERTISEMENT
Dua slot tersisa masih diperebutkan di Grup D yang baru akan menyelesaikan laga terakhirnya pada Sabtu, 12 April 2025 pukul 00.15 WIB. Hasil dari pertandingan Iran vs Tajikistan dan Oman vs Korea Utara akan menentukan siapa yang lolos sebagai juara dan runner-up grup.
Nantinya, tim yang keluar sebagai juara akan bertanding melawan Korea Selatan, sementara runner-up akan menghadapi Indonesia. Saat ini, Korea Utara masih memimpin klasemen Grup D dengan keunggulan satu poin atas Tajikistan dan Oman.
Iran yang berada di posisi terbawah dengan satu poin masih masih berpeluang finis sebagai runner-up. Artinya, empat tim di Grup D akan menjalani pertarungan hidup dan mati.
Di lain pihak, Timnas U-17 dijadwalkan bertanding pada Senin, 14 April 2025, pukul 21.00 WIB melawan runner-up Grup D. Nova Arianto selaku pelatih Timnas U-17 mengaku tidak akan menganggap remeh lawan.
ADVERTISEMENT
"Yang pasti semua punya kualitas, baik Korut, Tajikistan, Iran termasuk Oman. Semua punya peluang, saya lihat semua punya kualitas yang baik,” ucapnya usai laga kontra Afghanistan (11/4/2025), dikutip dari kumparanBola.
Berikut jadwal lengkap pertandingan perempat final Piala Asia U-17 2025:
(RK)