Jelaskan Fungsi Rongga Udara Pada Tumbuhan Eceng Gondok

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
9 September 2020 11:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tumbuhan Eceng Gondok. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Tumbuhan Eceng Gondok. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Eceng gondok merupakan tumbuhan hidrofit atau tumbuhan yang hidup di air. Eceng gondok adalah tumbuhan air yang mengapung dan memiliki ciri adanya rongga udara di batangnya.
ADVERTISEMENT
Rongga udara tersebut berfungsi agar tumbuhan eceng gondok dapat mengapung di air. Selain itu, rongga ini membuat tumbuhan eceng gondok mendapatkan sinar matahari dan oksigen dari udara di permukaan air.
Eceng gondok mudah dikenali dengan bunganya yang berwarna ungu dan daunnya yang lebar. Pertumbuhan eceng gondok ini sangatlah cepat. Kehadirannya pun kerap tidak diinginkan karena dianggap merusak lingkungan perairan.
Pertumbuhan eceng gondok yang cukup cepat biasanya disebabkan air dengan kandungan nutrien yang tinggi. Tumbuhan eceng gondok tumbuh di kolam yang dangkal, rawa, danau, sungai, dan aliran air yang lambat.
Ada beberapa dampak negatif yang dihasilkan dari pertumbuhan eceng gondok yang begitu cepat cepat. Mulai dari meningkatnya penguapan serta hilangnya air melalui tanaman, menurunnya jumlah cahaya yang masuk ke dalam perairan sehingga menurunkan tingkat kelarutan oksigen, mengganggu lalu lintas perairan, hingga hilangnya estetika perairan.
ADVERTISEMENT
Namun, meskipun kehadirannya tidak diinginkan, faktanya salah satu fungsi tanaman eceng gondok adalah menangkap polutan logam berat dan menyerap residu pestisida.
(FEP)