Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Jenis-jenis Kelompok Sosial di Masyarakat
17 Desember 2020 7:57 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kelompok sosial adalah himpunan manusia yang hidup bersama dan saling mempengaruhi satu sama lain untuk mencapai tujuan bersama. Kelompok sosial menjadi akibat dari interaksi sosial.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, tidak semua sekumpulan orang yang saling berinteraksi dapat disebut sebagai kelompok sosial. Suatu himpunan bisa dikatakan sebagai kelompok sosial jika memenuhi beberapa syarat, yaitu:
Kelompok sosial dalam masyarakat terbagi menjadi beberapa jenis. Setiap jenisnya memiliki bentuk interaksi dan hubungan yang berbeda-beda. Berikut jenis-jenis kelompok sosial:
Kelompok Sosial Primer dan Sekunder
Kelompok sosial primer adalah kelompok yang memiliki hubungan erat dengan anggotanya. Biasanya kelompok ini cenderung akrab dan memiliki solidaritas tinggi satu sama lain. Kelompok ini seringkali disebut sebagai face to face group karena interaksi yang intensif.
ADVERTISEMENT
Sebaliknya, kelompok sosial sekunder justru memiliki hubungan yang longgar dan impersonal. Kelompok ini terdiri dari banyak anggota yang kurang mengenal satu sama lain.
Kelompok Sosial Formal dan Informal
Kelompok sosial formal adalah kelompok yang mempunyai aturan tegas untuk mengatur dan menjaga hubungan para anggotanya. Kelompok ini bersifat resmi dan memiliki tujuan tertentu.
Kelompok informal adalah kelompok yang tidak memiliki struktur dan peraturan organisasi. Kelompok ini cenderung terbentuk karena adanya kesepakatan satu sama lain.
In Group dan Out Group
In group adalah suatu kelompok yang dijadikan tempat oleh individu untuk mengidentifikasikan diri sendiri. Sementara itu, out group adalah kelompok yang diartikan sebagai lawan dari in group.
Kelompok Referensi dan Membership
Kelompok referensi adalah kelompok yang dijadikan referensi untuk seseorang yang bukan merupakan anggota kelompok. Di sisi lain, membership adalah kelompok yang anggotanya terikat secara fisik.
ADVERTISEMENT
Kelompok Sosial Tidak Teratur
Kelompok sosial tidak teratur terdiri dari himpunan individu yang kebetulan berkumpul di tempat dan waktu yang bersamaan. Kelompok ini biasanya berupa kerumunan serta massa.
(GTT)