Kandungan Surat Al Baqarah Ayat 83 Soal Perintah Berbuat Kebaikan

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
27 Agustus 2021 12:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kandungan Surat Al Baqarah ayat 83. Foto: unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kandungan Surat Al Baqarah ayat 83. Foto: unsplash.com
ADVERTISEMENT
Surat Al Baqarah termasuk ke dalam golongan surat madaniyah dan surat dengan ayat terpanjang dalam Al-Quran. Surat Al Baqarah mengatur banyak hal dalam kehidupan sehari-hari dan bermasyarakat, salah satunya ayat 83, yang berisi perintah berbuat kebaikan.
ADVERTISEMENT
Allah SWT berfirman dalam surat Al-Baqarah ayat 83:
اِذْ اَخَذْنَا مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَ لَا تَعْبُدُوْنَ اِلَّا اللّٰهَ وَبِالْوَالِدَيْنِ اِحْسَانًا وَّذِى الْقُرْبٰى وَالْيَتٰمٰى وَالْمَسٰكِيْنِ وَقُوْلُوْا لِلنَّاسِ حُسْنًا وَّاَقِيْمُوا الصَّلٰوةَ وَاٰتُوا الزَّكٰوةَۗ ثُمَّ تَوَلَّيْتُمْ اِلَّا قَلِيْلًا مِّنْكُمْ وَاَنْتُمْ مُّعْرِضُوْنَ
Artinya: "Dan (ingatlah) ketika Kami mengambil janji dari Bani Israil, “Janganlah kamu menyembah selain Allah, dan berbuat-baiklah kepada kedua orang tua, kerabat, anak-anak yatim, dan orang-orang miskin. Dan bertuturkatalah yang baik kepada manusia, laksanakanlah salat dan tunaikanlah zakat.” Tetapi kemudian kamu berpaling (mengingkari), kecuali sebagian kecil dari kamu, dan kamu (masih menjadi) pembangkang."

Kandungan Surat Al-Baqarah

Kandungan Al-Baqarah ayat 83 dijelaskan dalam buku Pasti Bisa Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk SMA/MA Kelas XII oleh Tim Ganesha Operation. Dalam buku tersebut, dijelaskan bahwa surat Al-Baqarah ayat 83 menceritakan tentang pengingkaran yang dilakukan oleh kaum Bani Israil terhadap perjanjian yang telah mereka buat dengan Allah.
ADVERTISEMENT
Allah memerintahkan kepada kaum Bani Israil untuk tidak menyekutukan-Nya dengan apa pun. Selain itu, Allah juga memerintahkan kepada mereka untuk berbuat baik. Perintah ini juga berlaku untuk semua hamba-Nya hingga sekarang.

Berbuat Baik Berdasarkan Surat Al Baqarah ayat 83

Ilustrasi Kandungan Surat Al Baqarah ayat 83. Foto: Unsplash
Perbuatan baik yang Allah perintahkan dalam ayat tersebut, dikutip dalam buku Pasti Bisa Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk SMA/MA Kelas XII, adalah sebagai berikut:
1. Perintah untuk berbuat baik kepada orang tua
Berbuat baik kepada orang tua wajib hukumnya. Bentuk perbuatan baik kepada orang tua adalah berbakti kepadanya dengan mendengarkan dan menjalankan nasihatnya selama tidak bertentangan dengan perintah Allah.
Selain itu, berbuat baik kepada orang tua dapat dilakukan dengan menyenangkan hatinya, tidak berkata kasar, dan tidak menyakiti hati baik dengan perkataan, perbuatan, maupun dengan tingkah laku.
ADVERTISEMENT
2. Berbuat baik kepada kerabat, anak yatim dan orang miskin
Kerabat adalah orang-orang yang memiliki hubungan darah dengan kita. Mulai dari saudara kandung, sepupu, paman, bibi, dan siapapun yang memiliki hubungan darah.
Selain kerabat, dianjurkan pula untuk berbuat baik kepada anak yatim dan orang miskin. Yatim adalah anak yang ditinggal mati oleh ayahnya. Sedangkan orang miskin adalah orang yang memiliki penghasilan, tapi tidak mencukupi semua kebutuhannya.
Cara menumbuhkan kepedulian kepada mereka adalah dengan memberikan sebagian harta atau sesuatu yang kita miliki. Jika tidak peduli kepada mereka, kita akan dianggap sebagai golongan pendusta agama. Allah SWT berfirman dalam surat Al-Maun:1-3
“Tahukah kamu (orang) yang mendustakan agama? Maka itulah orang yang menghardik anak yatim, dan tidak mendorong memberi makan orang miskin.” (QS. Al-Maun:1-3)
ADVERTISEMENT
3. Perintah berkata dengan perkataan yang baik
Bentuk kebaikan selanjutnya adalah bertutur kata kepada orang lain dengan ucapan yang baik. Kata-kata yang baik akan membuat rasa tenang dan nyaman bagi orang yang mendengarnya. Dengan berkata baik kepada seseorang, orang akan merasa dihargai, sehingga akan timbul rasa hormat juga kepada kita.
Sebaliknya, apabila yang keluar dari lisan kita adalah kata-kata yang buruk, hinaan, celaan, atau kata-kata yang merendahkan orang lain, pasti akan membuat lawan bicara merasa kecewa dan sakit hati.
4. Perintah melaksanakan sholat dan membayar zakat
Sholat dan zakat merupakan perbuatan baik yang Allah wajibkan kepada hamba-Nya. Di dalamnya, ada banyak kebaikan dan manfaat yang besar bagi yang melakukannya dan bagi orang lain.
ADVERTISEMENT
Sholat adalah bentuk ketaatan seorang hamba. Sholat bisa menjadi penolong bagi orang yang beriman serta mencegah seseorang dari perbuatan keji dan mungkar.
Sedangkan zakat adalah ibadah yang memiliki nilai sosial. Selain membersihkan harta dan jiwa, zakat bisa bermanfaat bagi saudara-saudara yang kurang mampu.
(IPT)