Konten dari Pengguna

Kapan Air Bisa Mengantuk? Cek 15 Tebak-tebakan Receh Lainnya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
13 Desember 2023 10:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tebak-tebakan. Foto: Pexels.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tebak-tebakan. Foto: Pexels.
ADVERTISEMENT
Kapan air bisa mengantuk merupakan salah satu tebak-tebakan yang bisa dilontarkan saat berkumpul dengan teman dan keluarga. Tebak-tebakan seringkali digunakan untuk menghidupkan suasana.
ADVERTISEMENT
Tebak-tebakan biasanya terdiri dari kalimat atau cerita yang dikemukakan secara samar-samar untuk mengasah pikiran. Tebak-tebakan juga bisa berbentuk permainan kata.
Selain penuh teka-teki, teka-teki juga memiliki sejumlah ciri lain yakni mengandung unsur ambiguitas, kejutan (plot twist), serta humor sehingga bisa menjadi hiburan seru.

Kapan Air Bisa Mengantuk?

Ilustrasi tebak-tebakan. Foto: Unsplash.
‘Kapan air bisa mengantuk?’ adalah salah satu tebak-tebakan ringan, namun mampu mengasah otak. Teka-teki tersebut membuat beberapa orang bingung dan mencari jawabannya di internet.
Untuk bisa menjawab tebak-tebakan ‘kapan air bisa mengantuk’, seseorang harus memiliki pengetahuan sains serta kosakata yang luas. Sebab, teka-teki ini menggunakan permainan kata.
Jawaban dari teka-teki ‘kapan air bisa mengantuk?’ adalah saat dipanaskan. Ini karena air akan ‘menguap’ saat dipanaskan. Dalam sains, menguap adalah perubahan wujud cair menjadi gas yang disebabkan energi panas (kalor).
ADVERTISEMENT
‘Menguap’ menjadi kunci dalam teka-teki tersebut. Kata tersebut memiliki makna lebih dari satu. Merujuk KBBI, menguap juga memiliki makna mengagakan mulut sambil mengembuskan napas karena mengantuk.

Daftar Tebak-tebakan Receh

Ilustrasi tebak-tebakan. Foto: Unsplash.
Bagi yang sedang mencari ide tebak-tebakan receh untuk seru-seruan, simak daftar berikut. Tak hanya bisa menghidupkan suasana, tebak-tebakan ini juga mengasah kemampuan berpikir.
1. Jika dibalik aku akan berkurang tiga. Siapakah aku?
Jawaban: Angka 9. Jika dibalik maka akan menjadi angka 6 (9-3=6)
2. Suku apa yang selalu menjaga keamanan dan kedamaian di manapun mereka berada?
Jawaban: Sukuriti.
3. Pulau apa yang masyarakatnya tidak bisa begadang?
Jawaban: Pulau Tidore
4. Saat masih hidup dimatikan. Setelah mati, diberi tepuk tangan. Siapakah aku?
ADVERTISEMENT
Jawaban: Lilin ulang tahun
5. Apa yang naik saat hujan turun?
Jawaban: Payung.
6. Binatang apa yang tidak pernah rugi dalam hidupnya:
Jawaban: Laba-laba
7. Tangga apa yang tidak bisa dinaiki oleh orang?
Jawaban: Tangga nada.
8. Sayur apa yang bisa menelepon?
Jawaban: Sayur kol
9. Hidup selalu di atas, matipun juga di atas. Apakah itu?
Jawaban: Lampu
10. Warna apa yang bisa membuat seseorang terlihat cuek.
Jawaban: Biru dont care.
11. Saat bangun menganggur, tapi saat tidur malah bekerja. Apakah itu?
Jawaban: Palang pintu kereta api.
12. Apa yang ada di ujung langit?
Jawaban: Huruf T
13. Buah apa yang suka bangun pagi?
Jawaban: Apel
14. Siapa penyanyi internasional yang suka bersepeda?
ADVERTISEMENT
Jawaban: Selena Gowes.
15. Hari apa yang waktunya tidak sempit?
Jawaban: Hari Lebar-an.
(GLW)