Konten dari Pengguna

Kapan Jam Upload Video TikTok Agar FYP? Ini Jadwalnya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
11 Juli 2022 18:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tiktok. Foto: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tiktok. Foto: pixabay
ADVERTISEMENT
TikTok telah membawa perubahan yang cukup signifikan pada perkembangan sosial media secara global. Aplikasi asal Tiongkok ini memiliki algoritma unik yang disebut FYP atau For Your Page.
ADVERTISEMENT
FYP diperuntukkan bagi video-video pengguna TikTok yang memiliki jumlah viewers dan interaksi paling banyak. Biasanya, video tersebut muncul di halaman pertama yang disesuaikan dengan minat masing-masing pengguna.
Agar bisa FYP, pengguna TikTok harus menyiapkan beberapa strategi terlebih dahulu mencakup konsep video, interaksi konten, dan jadwal uploadnya. Usahakan konten tersebut diunggah sesuai dengan lokasi dan jam aktif mayoritas pengguna.
Lalu, sebenarnya kapan jam upload video TikTok agar masuk FYP? Untuk mengetahuinya, simaklah penjelasan dalam artikel berikut ini.

Jam Upload Video TikTok Agar FYP

Sebelum mengetahui jam upload video TikTok yang sesuai, Anda harus melakukan riset tentang zona waktu terlebih dahulu. Sesuaikan dengan lokasi dan jam aktif followers Anda.
Ilustrasi tiktok. Foto: pixabay
Mengutip situs Digital Trends, cobalah untuk mengakses analitik video dengan mengubah akun Anda menjadi akun bisnis. Caranya mudah, yaitu buka aplikasi TikTok > pilih Profil > Menu > Pengaturan dan privasi > Kelola akun > Beralih ke akun bisnis.
ADVERTISEMENT
Jika sudah, mulai analisis video TikTok Anda dan tentukan jadwal terbaik interaksi para followers. Secara global, waktu terbaik untuk posting video TikTok adalah pukul 6-10 pagi dan 7-11 malam.
Namun, jadwal tersebut bisa berbeda tergantung pada jumlah audiens dan jenis konten yang disajikan. Kemudian, jam upload video TikTok juga biasanya disesuaikan dengan harinya.
Anda bisa mengunggah video setiap hari. Dirangkum dari situs Oberlo dan sumber lain, berikut jam upload video TikTok selengkapnya yang bisa Anda simak:

1. Senin

Hari Senin adalah hari yang paling padat. Sehingga, kebanyakan orang tidak memiliki waktu untuk sekadar membuka media sosial, termasuk TikTok.
Berdasarkan asumsi tersebut, maka waktu yang tepat untuk mengunggah video TikTok di hari Senin adalah pukul 12.00-13.00 siang. Biasanya di waktu-waktu tersebut orang-orang banyak yang beristirahat sehingga memiliki kesempatan untuk membuka medsos.
Ilustrasi tiktok. Foto: pixabay

2. Selasa

ADVERTISEMENT
Di hari Selasa, Anda bisa mengunggah video TikTok pada pukul 15.00-16.00 dan 19.00-21.00. Biasanya orang-orang membutuhkan hiburan di waktu tersebut untuk melepas penat seharian.

3. Rabu

Hiburan di sela pekerjaan sangat efektif untuk menghilangkan penat. Di hari Rabu, Anda bisa mengunggah konten pada pukul 11 siang. Sebagai alternatif lain, Anda juga bisa mengunggahnya pada malam hari, yakni pukul 20.00-21.00 WIB.

4. Kamis

Hari Kamis termasuk jadwal yang produktif dan santai. Beberapa orang biasanya memiliki waktu luang untuk mengecek ponselnya atau sekedar membuka sosial media seperti TikTok. Anda bisa mengunggah konten pukul 12.00 siang, 16.00 sore, dan 19.00-21.00 malam.

5. Jumat

Hari Jumat adalah waktu terakhir untuk bekerja. Di hari ini, kebanyakan orang menyiapkan diri untuk berlibur dan berakhir pekan. Unggah video TikTok pada jam santai seperti pukul 11.00-12.00 siang dan 19.00-22.00 malam untuk mendapatkan viewers yang banyak.
ADVERTISEMENT

6. Sabtu

Di akhir pekan, ada banyak pilihan prime time TikTok yang bisa digunakan. Anda bisa mengunggah konten pada pukul 09.00-11.000 pagi dan 19.00-21.00 malam. Dalam beberapa kondisi, mengunggah video tengah malam juga bisa menjadi pilihan yang efektif.

7. Minggu

Hari Minggu adalah puncaknya prime time TikTok bagi para konten kreator. Anda bisa mengunggah konten pada jam berapa pun. Umumnya, hampir semua waktu di hari Minggu berpeluang menjadikan video Anda FYP di TikTok.
(MSD)