Konten dari Pengguna

Keutamaan Lafal Bismillahi Tawakkaltu Alallah Berdasarkan Hadits Nabi

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
20 Desember 2021 8:12 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi doa bismillahi tawakkaltu alallah. Foto: Freepik.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi doa bismillahi tawakkaltu alallah. Foto: Freepik.
ADVERTISEMENT
Bismillahi tawakkaltu alallah merupakan penggalan dari doa keluar rumah yang dianjurkan Rasulullah SAW. Jika diamalkan, doa ini membuat pengamalnya selalu dalam lindungan Allah yang Maha Esa.
ADVERTISEMENT
Doa keluar rumah tercantum dalam hadits yang diriwayatkan oleh Ummul Mukminin Ummu Salamah. Beliau merupakan salah satu istri Rasulullah yang memiliki nama asli Hindun binti Abu Umayyah Hudzaifah Al Makhhzumiyah ra.
Dikutip dari buku Syarah Riyadhus Shalihin oleh Syaikh Muhammad Al-Utsaimin, Ummu Salamah berkata, “Sesungguhnya Rasulullah shalallahu alaihi wa sallam jika keluar dari rumahnya, beliau selalu berdoa:
Bismillahi tawakkaltu alallah. Allahuma inni a’uudzu bika an adhilla au udhalla wa azilla au uzalla au adzlima aus adzlama au ajhala au yujhala ‘alayya."
Artinya: Dengan menyebut nama Allah saya bertawakal kepada-Nya, saya berlindung diri kepada-Mu dari sesuatu yang menyesatkan dan disesatkan, dari sesuau yang menggelincirkan atau digelincirkan, dari sesuatu yang menganiaya atau teraniaya, atau dari sesuatu yang membodohkan atau diperbodohkan.” (HR. Abu Daud adan At-Tirmidzi)
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Adab dan Doa Harian oleh Latif Ustman, selain doa di atas, terdapat bacaan doa keluar rumah lainnya yang didasarkan dari hadits riwayat Anas bin Malik.
بِسْمِ اللهِ تَوَكَّلْتُ عَلَى اللهِ، لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ
"Bismillahi tawakkaltu alallah, laa haula wa laa quwwata illaa billaah"
Artinya: "Dengan nama Allah (aku keluar). Aku bertawakal (berserah diri) kepada Allah, tiada daya upaya melainkan dengan izin Allah." (HR. Turmudzi)
Bismillahi Tawakkaltu Alallah Doa Penghibur Hati
Lafal bismillahi tawakkaltu alallah sebagai penghibur hati. Foto: Freepik.
Selain menjadi doa keluar rumah, lafal bismillahi tawakkaltu alallah merupakan kalimat penghibur umat Muslim di kala sedang sedih. Ibnu Taimiyah dalam buku Menuai Fadhilah Dunia, Menuai berkah Akhirat karya Nasaruddin Umar menjelaskan, lafal tersebut merupakan salah satu jalan ketenangan dan kelapangan hati.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, lafal bismillahi tawakkaltu alallah adalah bentuk kepasrahan seorang hamba kepada Tuhan-Nya. Manusia adalah makhluk yang lemah dibandingkan Allah dengan segala kuasa-Nya.
Oleh karenanya, saat sedang mengalami berbagai macam cobaan, ucapkanlah bismillahi tawakkaltu alallah wala haula wala quwata illa billah agar hati lebih tenang dan jiwa lebih tentram.
Setiap doa yang diajarkan Rasulullah kepada umatnya tentu memiliki keutamaan dan fadhilah. Apa keutamaan doa bismillahi tawakkaltu alallah?

Keutamaan Doa Bismillahi Tawakkaltu Alallah

Ilustrasi keutmaan doa bismillahi tawakkaltu alallah. Foto: Freepik.
Dikutip dari buku Jangan Lelah Berdoa karya Nasrudin Abd. Rohim, keutamaan doa bismillahi tawakkaltu alallah dikisahkan oleh Anas bin Malik ra, Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Apabila seseorang keluar dari rumahnya kemudian dia membaca Bismillahi tawakkaltu alallah, laa hawla wa laa quwwata illa billah', maka disampaikan kepadanya: Kamu diberi petunjuk, kamu dicukupi kebutuhannya, dan kamu dilindungi.
ADVERTISEMENT
Seketika itu setan-setanpun menjauh darinya. Lalu salah satu setan berkata kepada temannya, 'Bagaimana mungkin kalian bisa mengganggu orang yang telah diberi petunjuk, dicukupi, dan dilindungi.” (HR. Abu Daud, Turmudzi, dan Al-Albani)
(IPT)