Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Gizi, Apa Saja?

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
22 Oktober 2021 11:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setiap makhluk hidup membutuhkan makanan untuk bertahan hidup, terutama manusia. Makanan akan membuat kita merasa kenyang dan memiliki tenaga untuk beraktivitas.
ADVERTISEMENT
Kendati demikian, makanan tidak hanya sebatas memberikan rasa kenyang atau energi. Makanan yang dikonsumsi harus seimbang, sehingga kebutuhan zat dalam tubuh terpenuhi.
Apabila gizi tidak tercukupi, tubuh bisa saja terserang penyakit. Misalnya, pembengkakan kelenjar gondok karena kekurangan iodium. Selain itu, makanan juga harus higienis, yakni terbebas dari kuman penyakit serta zat yang bisa memicu gangguan kesehatan
Lantas, apa saja zat gizi yang harus terkandung dalam makanan seimbang? Simak pembahasan berikut untuk mengetahui jawabannya.

Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Zat Gizi

Mengutip buku Biologi Jilid 2 karangan Diah Aryulina, dkk., makanan yang seimbang adalah makanan yang mengandung gizi, yaitu karbohidrat, lemak, protein, vitamin, air, serat, dan unsur-unsur mineral.
ADVERTISEMENT
Setiap zat gizi memiliki peran yang berbeda-beda dalam tubuh. Untuk lebih lengkapnya, simak penjelasan berikut yang dikutip dari buku Gembira Belajar Sains oleh Jaka Wismono dan Riyanto:
1. Karbohidrat
Ilustrasi Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Foto: Unsplash
Karbohidrat biasanya dikonsumsi sebagai makanan pokok. Zat ini terdapat pada nasi, jagung, sagu, ketela pohon, ketela rambat, hingga gandum. Kebanyakan makanan yang mengandung karbohidrat berwarna putih dan terasa hambar.
Dalam proses pencernaan, karbohidrat akan diubah menjadi zat gula (glukosa, maltosa, galaktosa, fruktosa). Kemudian, karbohidrat akan menjadi sumber energi utama yang menghasilkan tenaga dan panas.
2. Protein
Ilustrasi Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Foto: Unsplash
Ada dua jenis protein, yaitu hewani dan nabati. Protein hewani berasal dari hewan, seperti susu, daging, telur, kulit. Sementara itu, protein nabati berasal dari biji-bijian, misalnya kedelai dan kacang.
ADVERTISEMENT
3. Lemak
Ilustrasi Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Foto: Unsplash
Lemak terbagi menjadi dua, yaitu lemak hewani dan nabati. Lemak hewani merupakan berasal dari hewan, seperti minyak ikan. Sedangkan minyak nabati adalah lemak dari tumbuhan.
Berbeda dengan karbohidrat, lemak biasanya terasa gurih. Pada sistem pencernaan, lemak diubah menjadi asam lemak dan glukosa. Lemak merupakan cadangan makanan dalam tubuh.
4. Vitamin
Ilustrasi Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Foto: Unsplash
Manusia membutuhkan vitamin untuk menjaga kelancaran kerja organ tubuh. Ada banyak jenis vitamin, di antaranya vitamin A, B1, B2, B5, B6, B12, C, D, hingga E.
5. Air
Ilustrasi Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Foto: Unsplash
Air sangat dibutuhkan oleh tubuh, baik untuk menunjang aktivitas sehari-hari hingga mendukung kerja organ tubuh. Manusia diharuskan untuk meminum air setidaknya 2,5 liter setiap hari.
6. Mineral
Ilustrasi Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Foto: Unsplash
Mineral diperlukan makhluk hidup sebagai bahan pembentukan zat-zat tertentu dalam tubuh. Contohnya pembentukan hormon pertumbuhan, enzim, tulang, dan sel darah merah.
ADVERTISEMENT
7. Serat
Ilustrasi Makanan yang Seimbang Adalah Makanan yang Mengandung Foto: Unsplash
Serat makanan merupakan zat makanan yang tidak terserap masuk ke dalam darah. Serat akan keluar dari tubuh melalui tinja. Serta sangat penting untuk menunjang kesehatan alat pencernaan.
(GTT)