Konten dari Pengguna

Memahami Arti Gacor Menurut KBBI dan di Kalangan Ojek Online

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
24 Juni 2022 15:49 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi penggunaan istilah gacor kepada seseorang. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penggunaan istilah gacor kepada seseorang. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Gacor adalah salah satu istilah yang kerap digunakan oleh seseorang untuk memuji orang lain saat melakukan sesuatu yang sangat hebat. Namun di samping itu, kata gacor juga memiliki arti yang bermacam-macam sesuai dengan konteks kalimatnya dan situasinya pada saat kata tersebut diucapkan.
ADVERTISEMENT
Merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) arti gacor adalah berkicau di setiap tempat dan waktu. Arti yang satu ini lebih umum dipakai oleh pecinta burung untuk dinobatkan pada burung yang rajin berkicau, berbunyi nyaring, dan indah. Jadi bisa dibilang istilah ini digunakan untuk burung yang sudah jadi atau terlatih.
Selain burung kicau, kata gacor juga dipakai oleh para pengemudi ojek online. Bagi mereka, gacor dalam merupakan singkatan dari “Gampang Cari Orderan”. Istilah ini sering diucapkan ketika ada pengemudi yang mudah mendapat orderan atau pesanan.
Adapun contoh penggunaan kata gacor dalam suatu kalimat berdasarkan konteks dan situasinya adalah sebagai berikut:
Contoh kalimat gacor untuk mengagumi sesuatu:
ADVERTISEMENT
Contoh kalimat gacor di kalangan ojek online:
Ilustrasi penggunaan istilah gacor kepada burung. Foto: Pixabay

Bahasa Gaul Lainnya yang Umum Digunakan

Selain kata gacor, masih banyak istilah, singkatan, dan bahasa gaul lainnya yang kini sering diucapkan. Berikut ini adalah beberapa bahasa gaul lainnya yang dihimpun dari buku Kamus Gaul Hare Gene karya Moammar Emka dan Kamus Bahasa Gaul Kaum Milenial karangan Irwan P. Ratu Bangsawan:

1. Boljug

Istilah ini merupakan singkatan dari “boleh juga”. Kata ini sering kali digunakan untuk menggambarkan suatu keadaan yang dapat dimengerti dan disetujui bagi orang lain ataupun terhadap dirinya sendiri.
ADVERTISEMENT
Berikut adalah contoh penggunaannya:
A: Enaknya siang ini makan apa ya?
B: Makan nasi Padang pake ayam bakar, duh enak banget tuh.
A: Boljug, oke otw beli.

2. Peres

Peres artinya palsu atau bohong. Kata peres biasa digunakan untuk mengomentari ekspresi atau perkataan seseorang. Seseorang yang disebut peres biasanya karena kata-katanya terkesan tidak tulus atau sekadar terucap di bibir saja.
Berikut adalah contoh penggunaannya:
A: Bro, tau gak dia itu orangnya tulus banget.
B: Alaah, dia itu cuma peres. Jangan percaya!
Ilustrasi kamus bahasa gual. Foto: Unsplash

3. Kepo

Kepo merupakan singkatan dari kalimat bahasa Inggris, yaitu “Knowing Every Particular Object” yang artinya mengetahui setiap objek tertentu. Adapun contoh penggunaan dalam suatu kalimat adalah sebagai berikut:
A: Eh, lu beli tas itu di mana?
ADVERTISEMENT
B: Apaan si, kepo banget lu.

4. Baper

Baper merupakan singkatan dari “bawa perasaan”. Kata ini biasanya digunakan kepada seseorang yang terlalu sentimental atau sensitif terhadap suatu hal (menganggap sesuatu terlalu serius), bahkan untuk hal yang tidak perlu sekalipun.
Berikut adalah contoh penggunaannya:

5. Halu

Halu berasal dari kata “Halusinasi”. Dalam penggunaan bahasa gaul, halu didefinisikan sebagai seseorang yang menghayal terlalu tinggi. Sering kali, istilah ini digunakan untuk menyebut orang yang omongannya tidak bisa dipercaya.
Berikut adalah contoh penggunaannya:
ADVERTISEMENT
(IMR)