Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Mengenal Daftar Riwayat Hidup atau CV dalam Dunia Pekerjaan
10 Februari 2021 14:46 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Dalam mencari pekerjaan, daftar riwayat hidup adalah salah satu hal penting yang perlu diperhatikan. Riwayat hidup dikenal dengan istilah CV atau Curriculum Vitae.
ADVERTISEMENT
Daftar riwayat hidup memuat segala informasi seseorang, mulai dari riwayat pendidikan, pengalaman, dan tak jarang diselipkan soal kemampuannya. Saat ini daftar riwayat hidup menjadi dokumen yang harus disertakan bersamaan dengan surat lamaran kerja.
Daftar riwayat hidup juga menjadi salah satu pertimbangan yang dapat menentukan diterima atau tidaknya seseorang saat melamar pekerjaan. Itu karena informasi yang terdapat dalam daftar riwayat hidup dapat menggambarkan kepribadian seseorang.
Oleh karenanya, penulisan informasi pada daftar riwayat hidup tidak boleh sembarangan dan harus sesuai dengan fakta. Daftar riwayat hidup disusun secara singkat, padat, dan jelas agar dapat memikat kesan pertama yang sempurna.
Dalam menulis daftar riwayat hidup atau CV, informasi yang wajib disertakan adalah informasi mengenai diri seperti nama, alamat, tanggal lahir, dan kontak yang dapat dihubungi. Selebihnya disesuaikan dengan kriteria tertentu dari tempat kerja.
ADVERTISEMENT
Kriteria Daftar Riwayat Hidup yang Baik
Dalam buku Panduan Praktis Membuat Surat Lamaran Kerja & Curriculum Vitae (CV) karya Paramitha Selviana Oktora (2007: 50), ada beberapa jenis daftar riwayat hidup yang dapat dipilih, yaitu:
Sementara itu, yang biasanya menjadi bahan pertimbangan oleh tempat kerja dalam menilai CV yaitu:
ADVERTISEMENT
Namun hal tersebut kembali lagi pada kebijakan masing-masing perusahaan mengenai penerimaan karyawan barunya. Setidaknya, daftar riwayat hidup yang dibuat harus mewakili aspek gambaran diri yang ditulis secara singkat dan jelas.
(HDP)