Mengenal Jenis-jenis Iklan Berdasarkan Tujuan dan Sifatnya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
27 April 2021 17:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi iklan. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi iklan. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Iklan menjadi aspek terpenting saat memasarkan sebuah produk, baik berupa barang maupun jasa. Iklan berfungsi menciptakan kesan (brand image) sehingga dapat mempengaruhi orang untuk membeli produk yang dipasarkan.
ADVERTISEMENT
Dalam penyajiannya, iklan dikategorikan menjadi beberapa jenis. Berbagai jenis iklan tersebut dikelompokkan menurut berbagai ciri, seperti berdasarkan tujuan dan sifatnya. Untuk mengetahui lebih lanjut, simak ulasan berikut ini.

Jenis Iklan Berdasarkan Tujuan

Mengutip buku Manajemen Periklanan: Teori dan Praktek oleh Rachmat Kriyantono (2013), iklan dapat dibedakan menjadi tiga jenis berdasarkan tujuannya, yaitu:
1. Iklan Informasi
Contoh iklan informasi. Foto: Pinterest
Iklan informasi memiliki tujuan untuk memberikan informasi penting kepada khalayak mengenai suatu produk. Misalnya, mengiklankan sebuah produk baru, memberi tahu perubahan harga atau kemasan, menjelaskan cara kerja produk, menjelaskan informasi tertentu untuk mengurangi ketakutan konsumen akan efek samping produk, dan sebagainya.
2. Iklan Persuasi
Berbeda dengan jenis iklan informasi yang hanya memberikan pengetahuan mengenai produk tertentu, iklan persuasi bertujuan untuk membujuk konsumen untuk membeli produk tersebut.
ADVERTISEMENT
3. Iklan Pengingat (Reminder)
Iklan pengingat tidak bertujuan untuk menjual produk secara langsung, melainkan ditujukan agar masyarakat tetap mengingat keberadaan produk itu. Tujuannya agar terjadi pembelian produk secara berulang.
Iklan pengingat merupakan salah satu upaya sebuah perusahaan agar hubungannya dengan pelanggan tetap terjalin baik. Selain iklan komersial, iklan nonkomersial seperti iklan layanan masyarakat banyak yang masuk dalam kategori ini.

Jenis Iklan Berdasarkan Sifat

Ilustrasi iklan layanan masyarakat. Foto: Komisi Penyiaran Indonesia
Berdasarkan sifatnya, iklan dikelompokkan ke dalam beberapa jenis, yaitu:
1. Iklan Komersial
Iklan komersial adalah iklan yang bersifat menjual produk atau jasa secara langsung. Yang termasuk ke dalam jenis iklan komersial di antaranya:
ADVERTISEMENT
2. Iklan Nonkomersial
Jenis iklan ini menjual produk atau jasa secara tidak langsung, melainkan bersifat soft-selling atau lebih menjual citra, bukan menjual produk. Jenis iklan nonkomersial di antaranya:
(ADS)