Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Nama Hari dan Bulan dalam Bahasa Jepang beserta Contoh Penggunaannya
27 Januari 2023 14:42 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Nama hari dan bulan merupakan materi dasar yang perlu dipahami ketika mempelajari bahasa Jepang. Pemahaman materi ini akan menjadi modal untuk melakukan percakapan ringan yang membahas tentang waktu.
ADVERTISEMENT
Seiring berjalannya waktu, minat masyarakat dunia, termasuk Indonesia, untuk mempelajari bahasa Jepang semakin meningkat. Salah satu sebabnya adalah perkembangan industri hiburan Jepang di kancah internasional yang cukup signifikan.
Ada yang memilih mempelajari bahasa Jepang dengan les, ada pula yang menguliknya secara otodidak melalui internet. Bagi Anda yang tertarik dan ingin mempelajarinya sendiri, simak salah satu materi tentang nama hari dan bulan dalam bahasa Jepang beserta contoh penggunaannya berikut ini.
Nama Hari dalam Bahasa Jepang dan Contoh Penggunaannya
Dirangkum dari buku 12 Langkah Praktis Mahir Bahasa Jepang karangan Heny Fitria Puspita Sari, nama-nama hari dalam bahasa Jepang dikenal dengan istilah youbi (曜日). Sama seperti bahasa Korea dan China, penyebutan hari dalam bahasa Jepang terikat dengan unsur alam.
ADVERTISEMENT
Kata youbi juga selalu ditambah dengan awalan berbeda untuk menandakan hari-hari dalam satu minggu. Mengutip laman Learn Japanese Adventure, berikut daftar nama hari dalam bahasa Jepang yang penting untuk diketahui.
1. Hari Senin: Getsuyoubi (月曜日)
Jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, getsu (月) artinya sama dengan “bulan”.
2. Hari Selasa: Kayoubi (火曜日)
Dalam bahasa Indonesia, ka (火) artinya sama dengan “api”.
3. Hari Rabu: Suiyoubi ( 水曜日 )
Jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, sui (水) adalah “air”.
4. Hari Kamis: Mokuyoubi ( 木曜日)
Dalam bahasa Indonesia, moku (木) artinya adalah “hutan”.
5. Hari Jumat: Kinyoubi (金曜日)
Kin (金) dalam bahasa Indonesia berarti “emas”.
6. Hari Sabtu: Doyoubi (土曜日)
Dalam bahasa Indonesia, do (土) artinya sama dengan “bumi”.
7. Hari Minggu: Nichiyoubi (日曜日)
Jika diterjemahkan, nichi (日) artinya “matahari”.
Berikut contoh penggunaan nama hari dalam kalimat percakapan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Nama Bulan dalam Bahasa Jepang beserta Contoh Penggunaannya
Menghimpun buku Bahasa Jepang Sehari-hari karangan Boye Lafayette De Mente, bulan dalam bahasa Jepang dikenal dengan istilah gatsu (がつ).
Untuk menyebutkan nama-nama bulan dalam satu tahun, kata gatsu hanya perlu ditambah dengan angka 1 hingga 12. Berikut nama-nama bulan dalam Bahasa Jepang.
Contoh penggunaan nama bulan dalam kalimat percakapan sehari-hari dapat disimak di bawah ini:
ADVERTISEMENT
(AAA)