Konten dari Pengguna

Pengertian Husnudzon dan Macamnya yang Harus Ditanamkan dalam Diri Setiap Muslim

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
7 April 2021 15:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sikap husnudzon yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari Foto: Priscilla Du Preez on Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sikap husnudzon yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari Foto: Priscilla Du Preez on Unsplash
ADVERTISEMENT
Husnudzon atau berprasangka baik adalah sikap yang harus ditumbuhkan dalam diri setiap Muslim. Dengan memiliki sikap tersebut, tentu akan memberikan dampak positif tidak hanya bagi diri sendiri tapi juga orang lain.
ADVERTISEMENT
Secara bahasa, husnudzon berasal dari bahasa Arab 'husnu' yaitu baik dan 'az-zan' yang berarti prasangka. Apabila digabungkan, keduanya memiliki arti berprasangka baik.
Dengan membiasakan berprasangka baik, seorang muslim akan terhindar dari prasangka buruk pada orang lain. Sebagaimana dijelaskan dalam hadits berikut:
حَدَّثَنَا أَبُو كُرَيْبٍ مُحَمَّدُ بْنُ الْعَلَاءِ حَدَّثَنَا وَكِيعٌ عَنْ جَعْفَرِ بْنِ بُرْقَانَ عَنْ يَزِيدَ بْنِ الْأَصَمِّ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ قَالَ
قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِنَّ اللَّهَ يَقُولُ أَنَا عِنْدَ ظَنِّ عَبْدِي بِي وَأَنَا مَعَهُ إِذَا دَعَانِي
Artinya: “Sesungguhnya Allah berkata: Aku sesuai prasangka hambaku padaku. Jika prasangka itu baik, maka kebaikan baginya. Dan apabila prasangka itu buruk, maka keburukan baginya.” (HR. Muslim no. 4849)
Husnudzon merupakan sikap yang disukai oleh Allah SWT. Dan umat Muslim dianjurkan untuk menghindari suudzan atau prasangka buruk. Anjuran tersebut dijelaskan dalam Alquran pada surat Al-Hujurat ayat 12, Allah SWT berfirman:
ADVERTISEMENT
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اجْتَنِبُوا كَثِيرًا مِنَ الظَّنِّ إِنَّ بَعْضَ الظَّنِّ إِثْمٌ ۖ وَلَا تَجَسَّسُوا وَلَا يَغْتَبْ بَعْضُكُمْ بَعْضًا ۚ أَيُحِبُّ أَحَدُكُمْ أَنْ يَأْكُلَ لَحْمَ أَخِيهِ مَيْتًا فَكَرِهْتُمُوهُ ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ ۚ إِنَّ اللَّهَ تَوَّابٌ رَحِيمٌ
Artinya: “Wahai orang yang beriman! Jauhilah banyak dari prasangka, sesungguhnya sebagian prasangka itu dosa. Dan janganlah menggunjing satu sama lain. Adakah seorang diantara kamu yang suka memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya. dan bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Penerima Taubat lagi Maha Penyayang.” (QS. Al Hujurat: 12)
Dalam buku Jalan Menggapai Ridho Ilahi oleh Abdul Aziz Ajhari, dkk, sikap husnudzon dalam Islam terbagi menjadi tiga, yaitu husnudzon kepada Allah SWT, kepada diri sendiri, dan kepada orang lain.
ADVERTISEMENT

Husnudzon Kepada Allah SWT

Umat Muslim harus memiliki sikap husnudzon kepada Allah SWT. Artinya, setiap muslim harus berbaik sangka kepada Allah SWT atas segala apa pun yang dihadapi dan dialami dalam kehidupan.
Dengan membiasakan sikap ini, setiap cobaan yang diberikan oleh Allah SWT akan selalu ada hikmah yang diambil. Sikap husnudzon jika diamalkan akan memperkuat ketaatan kepada Allah SWT.

Husnudzon Kepada Diri Sendiri

Mengutip buku Rahasia Magnet Rezeki oleh Nasrullah, dengan berprasangka baik kepada diri sendiri akan memiliki sikap bersyukur. Baik dalam keadaan susah maupun senang, semuanya disyukuri.
Dengan menanamkan sikap ini, ketika dihadapkan dengan segala macam masalah akan selalu melihat sisi positifnya. Misalnya di masa pandemi seperti saat ini. Apabila memiliki sikap husnudzon, seseorang tidak akan melihat dari situasi sulitnya saja, melainkan ada hikmah yang dapat diambil, yaitu bisa menjadi lebih dekat dengan keluarga di rumah.
ADVERTISEMENT

Husnudzon Kepada Orang Lain

Dengan memiliki sikap husnudzon kepada orang lain, akan terhindar dari konflik yang berlarut-larut. Dalam buku Rahasia Magnet Rezeki, dijelaskan bahwa dengan berprasangka baik akan menimbulkan kepercayaan. Di mana kepercayaan akan melahirkan keterbukaan yang kemudian melahirkan dukungan dan kerjasama.
(PDN)