Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Pengertian, Karakteristik, dan Manfaat Organisasi bagi Anggotanya
15 Januari 2022 9:51 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Organisasi dipandang sebagai unit sosial yang memberikan manfaat bagi para anggotanya. Manfaat organisasi dapat mencakup berbagai aspek, mulai dari ilmu pengetahuan, profit, dan lain-lain. Di samping itu, organisasi juga memiliki empat karakteristik khusus yang disusun untuk mencapai tujuan bersama.
ADVERTISEMENT
Karakteristik itu kerap kali dilonggarkan agar organisasi lebih mudah berubah mengikuti perkembangan sosial, ekonomi, dan teknologi. Hal ini seperti dijelaskan dalam buku Pengantar Manajemen Bisnis tulisan Adhitya Rechandy Christian dan Tina Sulistiyani (2021).
Lantas, apa saja karakteristik dan manfaat organisasi? Sebelum membahasnya lebih jauh, simak terlebih dahulu pengertian organisasi melalui penjelasan di bawah ini.
Pengertian Organisasi
Menurut Prof. Dr. Husaini Usman, M. Pd., M.T (2021) dalam buku Administrasi, Manajemen, dan Kepemimpinan Pendidikan, organisasi berasal dari bahasa Latin, yaitu organum yang artinya bagian atau anggota badan.
Organisasi adalah aturan-aturan yang disusun sedemikian rupa kepada beberapa orang guna mencapai tujuan tertentu. Organisasi juga bisa didefinisikan sebagai kerja sama dua orang atau lebih untuk mencapai tujuan bersama secara efektif dan efisien.
ADVERTISEMENT
Organisasi dapat dijumpai di berbagai tempat, mulai dari sekolah, rumah sakit, universitas, kantor, pemerintahan hingga lingkup internasional. Beberapa contohnya adalah OSIS, BEM, Karang Taruna, dan ASEAN.
Jika dijabarkan secara umum, tujuan organisasi mencakup tersedianya wadah berorganisasi, wadah berkomunikasi, serta teratasinya keterbatasan untuk mencapai tujuan.
Karakteristik Organisasi
Seperti dikatakan sebelumnya, organisasi bisa dikenali dengan beberapa ciri atau karakteristik khusus. Berikut karakteristik organisasi yang dikutip dari buku Pengantar Manajemen Bisnis tulisan Adhitya Rechandy Christian dan Tina Sulistiyani (2021):
1. Memiliki Tujuan Khusus
Setiap organisasi memiliki tujuan khusus yang berbeda-beda. Tujuan ini mencakup empat hal, di antaranya tujuan untuk mencapai keuntungan (profitabilty), berkembang atau mengejar pertumbuhan (growth), bertahan hidup (survive), dan memberikan manfaat kepada orang lain (benefit).
ADVERTISEMENT
2. Terdiri dari Sekumpulan Orang
Organisasi terdiri dari sekumpulan orang. Apabila hanya seseorang yang bekerja, tujuan akan sulit dicapai. Karenanya, setiap anggota dalam organisasi harus bekerja sama guna meraih tujuan tersebut.
3. Memiliki Struktur Tersusun dan Cermat
Struktur tersusun dan cermat sangat diperlukan oleh sebuah organisasi. Dengan begitu, anggota organisasi dapat bekerja dengan mudah sesuai dengan struktur yang telah ditentukan.
4. Mempunyai Sistem dan Prosedur
Seperti badan lainnya, organisasi juga membutuhkan sistem dan prosedur yang memuat aturan-aturan bersama. Aturan ini harus dijalankan dengan penuh komitmen oleh semua anggota organisasi.
Manfaat Organisasi
Organisasi memberikan sejumlah manfaat yang dapat dirasakan oleh para anggotanya. Berikut manfaat organisasi yang dikutip dari buku Bunga Rampai, Fungsi Manajemen dalam Perspektif Quran dan Hadits oleh Fathurrahman, dkk:
ADVERTISEMENT
(GTT)