Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Pengertian Monosakarida dan Contohnya Pada Makanan
11 Januari 2021 15:26 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Karbohidrat merupakan suatu zat gizi yang berfungsi sebagai penghasil energi dalam tubuh. Berdasarkan strukturnya, karbohidrat dibagi menjadi tiga yaitu monosakarida, disakarida, dan polisakarida.
ADVERTISEMENT
Pembahasan kali ini kita akan mengenal lebih jauh tentang monosakarida yakni senyawa karbohidrat dalam bentuk gula yang paling sederhana. Selain sebagai molekul tunggal, monosakarida juga berfungsi sebagai molekul dasar bagi pembentukan senyawa karbohidrat kompleks pati (starch) atau sering disebut dengan selulosa.
Monosakarida terbentuk dari hasil sintesis senyawa sederhana melalui proses glukoneogenesis. Pembentukan monosakarida juga dapat dilakukan melalui proses fotosintesis yang terjadi pada tumbuhan dan bakteri tertentu.
Monosakarida memiliki sifat tidak berwarna, mempunyai rasa manis, berbentuk padat kristal, dan larut dalam air. Bahan makanan alami yang sebagian besar mengandung monosakarida khususnya fruktosa dan glukosa adalah madu .
Contoh Monosakarida
Kandungan monosakarida dapat dengan mudah kita temukan di dalam makanan yang kita konsumsi sehari-hari. Berikut contoh kandungan monosakarida yang berada di sekitar kita.
ADVERTISEMENT
1. Glukosa
Glukosa berperan penting dalam proses biologis. Glukosa merupakan molekul paling sederhana. Biasanya glukosa terdapat dalam buah-buahan yang telah matang, terutama anggur. Glukosa merupakan salah satu hasil utama fotosintesis dan awal bagi proses respirasi pada tanaman.
2. Fruktosa
Fruktosa adalah gula ketosa yang merupakan makanan berenergi dan pada akhirnya akan dioksidasi menjadi karbon dioksida dan air di dalam sel-sel tubuh.
Fruktosa biasanya terdalam madu dan buah-buahan. Rasa manisnya melebihi glukosa dan sukrosa. Pada tanaman, fruktosa dapat berbentuk monosakarida dan sebagai komponen dari sukrosa.
3. Galaktosa
Galaktosa merupakan monosakarida yang dihasilkan dari proses gula susu mamalia. Keberadaan galaktosa di alam tidak ditemukan dalam keadaan bebas. Galaktosa mempunyai rasa kurang manis jika dibandingkan dengan glukosa dan kurang larut dalam air.
ADVERTISEMENT
(VIO)
Live Update