Pengertian, Persamaan, serta Perbedaan Kitab dan Suhuf dalam Islam

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
6 Agustus 2021 15:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kitab suci Al Quran. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kitab suci Al Quran. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Sesuai dengan rukun iman ketiga, setiap umat Islam wajib beriman kepada kitab-kitab Allah SWT. Artinya, seorang Muslim wajib mempercayai dan meyakini dengan sepenuh hati bahwa Allah SWT telah menurunkan kitab-kitab-Nya kepada para rasul sebagai pedoman hidup umat manusia.
ADVERTISEMENT
Allah berfirman: “Wahai orang-orang yang beriman, tetaplah beriman kepada Allah dan rasul-Nya dan kepada kitab yang Allah turunkan kepada rasul-Nya, serta kitab yang Allah turunkan sebelumnya.” (QS. An Nisa: 136)
Selain menurunkan kitab suci, Allah juga menurunkan suhuf kepada para nabi. Apa itu suhuf? Apa persamaan dan perbedaannya dengan kitab? Untuk mengetahuinya, simak penjelasan berikut ini.

Pengertian Kitab dan Suhuf

Ilustrasi kitab. Foto: iStock
Mengutip buku Pokok-Pokok Akidah yang Benar oleh H. A. Zahri, S.H., M.H.I., kitab adalah kumpulan wahyu Allah yang disampaikan kepada para rasul untuk diajarkan kepada manusia sebagai petunjuk dan pedoman hidup. Kitab-kitab Allah berfungsi sebagai penuntun manusia dalam meyakini Allah SWT dan apa yang telah diturunkan kepada rasul-rasul-Nya.
Ada empat kitab yang wajib diimani, yaitu kitab Taurat yang diwahyukan kepada Nabi Musa, Zabur yang diwahyukan kepada Nabi Daud, Injil yang diwahyukan kepada Nabi Isa, dan Al Quran, kitab suci umat Muslim yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad SAW.
ADVERTISEMENT
Meski yang menjadi kitab agama Islam adalah Al Quran, umat Muslim tetap harus percaya bahwa Allah pernah menurunkan kitab Taurat, Zabur, dan Injil.
Ada pula suhuf yang wajib diimani setiap Muslim. Suhuf adalah firman Allah kepada nabi dan rasul yang masih berupa lembaran-lembaran. Suhuf diturunkan kepada beberapa nabi seperti Nabi Ibrahim dan Nabi Musa, sebagaimana firman Allah berikut:
(yaitu) suhuf-suhuf (kitab-kitab) yang diturunkan kepada Ibrahim dan Musa.” (QS. Al A’la: 19)
Dalam sebuah hadits riwayat Ibnu Hibban, dari Abu Dzar ra. dia bertanya kepada Rasulullah SAW: "Berapa jumlah kitab yang telah Allah turunkan?" Rasulullah menjawab:
Ada 104 kitab. Diturunkan kepada nabi Syits 50 suhuf, diturunkan kepada nabi Idris 30 Suhuf, diturunkan kepada nabi Ibrahim 10 suhuf, diturunkan kepada nabi Musa sebelum taurat 10 suhuf. Allah juga menurunkan Taurat, Injil, dan Al Quran.” (HR. Ibnu Hibban)
ADVERTISEMENT

Persamaan dan Perbedaan Kitab dengan Suhuf

Ilustrasi suhuf. Foto: kumparan
Sejatinya, persamaan antara kitab dan suhuf terletak pada isinya yang bersifat tetap sepanjang zaman. Semua kitab-kitab yang diturunkan kepada para nabi dan rasul pasti mengejar tentang ke-Esaan Allah (tauhid), kehidupan akhirat, alam ghaib, serta surga dan neraka.
Kitab dan suhuf juga sama-sama menjelaskan hukum-hukum yang pokok seperti larangan zina, membunuh manusia, mencuri, berdusta, kewajiban berbakti kepada orang tua, dan sebagainya.
Sedangkan, perbedaan kitab dan suhuf terletak pada bentuknya. Wahyu yang diturunkan oleh Allah dicatat dalam bentuk suhuf atau lembaran-lembaran, seperti kertas, kulit unta, daun, pelepah kurma, dan sebagainya.
Lembaran-lembaran firman tersebut kemudian disusun secara sistematis sesuai dengan petunjuk rasul sehingga menjadi satu kesatuan dan tidak tercecer lagi. Kumpulan wahyu yang sudah disatukan itu lah yang dinamakan kitab. Itu sebabnya, isi kitab lebih lengkap daripada suhuf untuk dijadikan sebagai pedoman umat manusia sampai saat ini.
ADVERTISEMENT
(ADS)