Pengertian Seni Rupa Terapan dan Macam-macamnya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
15 Desember 2020 17:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi seni rupa terapan. Foto: PIxabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi seni rupa terapan. Foto: PIxabay
ADVERTISEMENT
Menurut Koentjaraningrat, kesenian merupakan salah satu unsur kebudayaan. Artinya, tidak ada satupun kebudayaan manusia di dunia ini yang tidak mengenal seni.
ADVERTISEMENT
Terdapat beragam bentuk seni yang ada di sekitar kita, salah satunya adalah seni rupa. Karya seni satu ini hasilnya dapat dinikmati secara visual oleh mata dan dapat diraba dengan tangan.
Seni rupa dibagi lagi ke dalam dua kelompok, yaitu seni murni (fine art) dan seni terapan (applied art). Lukisan, relief, grafiti, dan seni topeng merupakan contoh seni murni yang dibuat untuk memenuhi kebutuhan estetika.
Sementara itu, seni rupa terapan hasilnya tidak hanya berfokus pada nilai keindahan, tetapi juga berfungsi dalam kehidupan sehari-hari.

Perbedaan Seni Rupa Terapan dan Seni Rupa Murni

Berikut ini adalah perbedaan seni rupa murni dan seni rupa terapan:
ADVERTISEMENT

Macam-macam Seni Rupa Terapan

Seni rupa terapan bisa ditemui dalam beberapa bentuk. Berikut ini adalah beberapa contoh seni rupa terapan:
Candi Borobudur. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Arsitektur merupakan seni dan ilmu merancang serta membuat konstruksi bangunan. Candi Borobudur merupakan salah satu karya seni rupa terapan Nusantara yang luar biasa. Rumah adat yang memiliki corak khas juga termasuk hasil seni arstiketur.
Seni keramik merupakan bagian dari seni kriya berwujud tiga dimensi (3D) yang terbuat dari tanah liat yang dibakar. Contoh seni keramik yakni vas bunga, kendi, teko, porselen, dan masih banyak lagi.
Susi Pudjiastuti kenakan koleksi batik Anne Avantie. Dok. Susi Pudjiastuti
Pakaian termasuk dalam kebutuhan utama manusia. Busana tidak hanya berfungsi untuk melindungi tubuh dari hawa panas dan dingin, tetapi juga untuk menambah nilai keindahan.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, pakaian hadir dengan beragam model dan corak yang mempercantik pemakainya. Contohnya perempuan Bali yang menggunakan kamen dan kebaya. Contoh lainnya adalah pakaian batik.
Seni grafis merupakan karya dua dimensi (2D) yang dibuat melalui proses percetakan. Contoh penggunaan seni grafis adalah pada penyablonan baju, pembuatan banner, dan masih banyak lagi.
(ERA)