Konten dari Pengguna

Perbedaan Emas Antam, UBS, dan Galeri 24, Pahami Ini Sebelum Investasi!

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
16 April 2025 18:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi emas. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi emas. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Emas menjadi salah satu instrumen investasi favorit di kalangan masyarakat Indonesia. Itu karena karakteristik emas yang cenderung stabil dan likuid, sehingga mudah untuk diperjualbelikan kapan saja.
ADVERTISEMENT
Di samping itu, nilai emas yang cenderung meningkat dari waktu ke wakti menjadikannya semakin menarik dijadikan sebagai aset investasi. Melihat peluang tersebut, tak heran jika sektor perdagangan emas di Indonesia terus berkembang pesat.
Di Indonesia, ada beberapa merek emas yang cukup populer, antara lain Antam, UBS, dan Galeri 24. Lantas, apa perbedaan dari ketiga emas tersebut? Untuk lebih jelasnya, simak uraian lengkapnya berikut.

Perbedaan Emas Antam, UBS, dan Galeri 24

Ilustrasi perbedaan emas Antam, UBS, dan Galeri 24. Foto: Pexels
Di tengah kondisi ekonomi global yang tak menentu, emas menjadi salah satu instrumen investasi yang banyak diburu. Di Indonesia, tiga merek emas yang paling banyak diminati masyarakat adalah Antam, UBS, dan Galeri 24.
Masing-masing dari merek tersebut memiliki karakteristik dan keunggulannya sendiri. Perbedaan tersebut mencakup dari berbagai aspek, mulai dari produsen, serifikasi, ukuran, hingga harganya.
ADVERTISEMENT
Berikut ini adalah beberapa perbedaan antara Emas Antam, UBS, dan Galeri 24 yang perlu diketahui sebelum memulai investasi.

1. Produsen

Perbedaan yang paling mencolok antara emas Antam, UBS, dan Galeri 24 adalah perusahaan yang memproduksinya. Meskipun ketiga produk tersebut berupa emas batangan, masing-masing berasal dari perusahaan dengan latar belakang industri yang berbeda.

2. Sertifikasi

Setiap emas Antam, UBS, dan Galeri 24 memiliki sertifikasi yang berbeda untuk menjamin keaslian dan kualitas logam mulia mereka. Sertifikasi ini menjadi faktor penting dalam memastikan bahwa produk yang dibeli memenuhi standar yang ditetapkan.
ADVERTISEMENT
Berikut adalah detail sertifikasi dari masing-masing merek:

3. Ukuran

Ukuran emas batangan bervariasi antara satu produk dengan yang lainnya. Perbedaan ini berpengaruh pada nilai dan kepraktisan dalam investasi emas. Adapun perbedaan ukuran antara Emas Antam, UBS, serta Galeri 24 sebagai berikut:
ADVERTISEMENT

4. Harga

Selain ukuran dan sertifikasi, perbedaan harga juga menjadi pertimbangan penting dalam memilih emas batangan. Dikutip dari laman galeri24.co.id, emas Antam umumnya dijual dengan harga lebih tinggi dibandingkan UBS dan Galeri 24.
Salah satu faktor yang memengaruhi hal ini adalah adanya sertifikat LBMA yang dimiliki oleh emas Antam. Sertifikat ini membuat emas Antam diakui secara internasional, sehingga memiliki nilai jual yang lebih tinggi di pasar global.
Karena UBS dan Galeri 24 tidak memiliki sertifikasi tersebut, harga jualnya cenderung lebih rendah dan lebih fokus pada pasar domestik.
(RK)