news-card-video
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Perbedaan Nabi dan Rasul yang Wajib Diketahui

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
7 Mei 2021 9:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi perbedaan Nabi dan Rasul. Foto: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perbedaan Nabi dan Rasul. Foto: pixabay
ADVERTISEMENT
Allah telah mengutus Nabi dan Rasul untuk dijadikan suri tauladan bagi umat manusia. Keduanya wajib diimani dan dicontoh perilakunya dalam kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Iman kepada Nabi dan Rasul termasuk ke dalam landasan keyakinan seorang Muslim. Allah SWT berfirman dalam Surat Ali Imran ayat 84:
قُلْ آمَنَّا بِاللَّهِ وَمَا أُنْزِلَ عَلَيْنَا وَمَا أُنْزِلَ عَلَى إِبْرَاهِيمَ وَإِسْمَاعِيلَ وَإِسْحَاقَ وَيَعْقُوبَ وَالْأَسْبَاطِ وَمَا أُوتِيَ مُوسَى وَعِيسَى وَالنَّبِيُّونَ مِنْ رَبِّهِمْ لَا نُفَرِّقُ بَيْنَ أَحَدٍ مِنْهُمْ وَنَحْنُ لَهُ مُسْلِمُونَ
“Katakanlah: “Kami beriman kepada Allah dan kepada apa yang diturunkan kepada kami dan yang diturunkan kepada Ibrahim, Ismail, Ishaq, Ya’qub, dan anak-anaknya, dan apa yang diberikan kepada Musa, Isa dan para nabi dari Tuhan mereka. Kami tidak membeda-bedakan seorangpun di antara mereka dan hanya kepada-Nya-lah kami menyerahkan diri”
Terdapat perbedaan mendasar antara Nabi dan Rasul. Agar lebih memahaminya, simak penjelasan berikut.
ADVERTISEMENT

Perbedaan Nabi dan Rasul

Mengutip buku Juz 'Amma oleh Tim Genta Hidayah, perbedaan Nabi dan Rasul terletak pada penyampaian wahyunya. Nabi menerima wahyu dari Allah untuk dirinya sendiri dan tidak wajib disampaikan kepada umat. Sedangkan Rasul menerima wahyu dari Allah dan wajib disampaikan kepada umat.
Dalam sebuah riwayat disebutkan bahwa jumlah Nabi dan Rasul berbeda. Prof Dr Umar Sulaiman Al-Asyqar menjelaskan dalam bukunya yang berjudul Pengantar Studi Akidah Islam, bahwa berdasarkan hadits riwayat Ahmad, Rasulullah SAW pernah bersabda, jumlah nabi adalah 124.000. Sedangkan, jumlah rasul adalah 312.
Dari jumlah tersebut, tidak semua nama wajib diketahui oleh umat Muslim. Hanya ada beberapa nama saja yang disebutkan seperti dalam surat Al-Ghafir ayat 787 berikut:
ADVERTISEMENT
“Dan sesungguhnya telah Kami utus beberapa orang rasul sebelum kamu, di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antara mereka ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak dapat bagi seorang Rasul membawa suatu mu’jizat melainkan dengan seizin Allah.”
Berikut 25 nama Nabi dan Rasul yang wajib diketahui:
(MSD)