Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Perbedaan Prabayar dan Pascabayar dalam Transaksi Ekonomi
8 Desember 2022 17:07 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Prabayar dan pascabayar merupakan dua metode yang biasa digunakan seseorang dalam proses pembayaran tagihan. Metode ini bisa diterapkan pada beberapa transaksi seperti tagihan pulsa, listrik, kartu, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Perbedaan prabayar dan pascabayar kerap sulit dipahami oleh sebagian masyarakat. Secara bahasa, yang membedakan keduanya hanyalah imbuhan “pra” dan “pasca” yang terdapat di awal kata.
Pra artinya sebelum, sedangkan pasca artinya setelah. Maka, bisa disimpulkan bahwa prabayar adalah transaksi yang dilakukan sebelum pembayaran, sedangkan pascabayar adalah transaksi yang dilakukan setelah pembayaran.
Kedua metode tersebut dapat digunakan pada beberapa jenis transaksi. Agar lebih memahaminya, berikut penjelasan tentang perbedaan prabayar dan pascabayar selengkapnya untuk Anda.
Perbedaan Prabayar dan Pascabayar
Menurut KBBI, prabayar adalah suatu pembayaran atas dasar transaksi yang dilaksanakan sebelum pembayar mendapatkan hak milik atas sebuah barang atau jasa. Sedangkan pascabayar adalah jenis layanan komunikasi berlangganan dengan pembayaran tagihan per bulan setelah pemakaian.
Kedua istilah tersebut digunakan dalam metode pembayaran tagihan seperti listrik, pulsa, dan lain-lain. Selain itu, ada pula kartu prabayar yang biasa dijadikan sebagai alat pembayaran dalam berbagai macam transaksi.
ADVERTISEMENT
Dijelaskan dalam buku Mengelola Kualitas Layanan Perbankan susunan Ikatan Bankir Indonesia (2014), cara menggunakan kartu prabayar yaitu dengan menyetorkan terlebih dahulu sejumlah uang pada kartunya. Kemudian, konsumen bisa mengurangi atau membelanjakan nilai uang pada kartu tersebut.
Berbeda dengan kartu prabayar, dalam ranah sambungan telepon nirkabel, definisi prabayar dan pascabayar dapat diartikan sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Kelebihan Prabayar dan Pascabayar
Melalui definisi yang telah disebutkan sebelumnya, Anda dapat memahami perbedaan prabayar dan pascabayar. Kedua metode ini memiliki kelebihan dan kelemahannya masing-masing.
Jika memilih prabayar, Anda harus siap membayar sejumlah uang di awal untuk mendapatkan layanan tertentu. Pada metode ini, Anda bisa menyesuaikan pemakaian dengan jumlah uang yang telah disetorkan.
Misalnya, Anda membayar listrik dengan cara prabayar, kemudian menyetorkan uang sejumlah Rp100.000. Maka, setelah membayar uang tersebut Anda bisa menggunakan listrik sesuai dengan bujet yang dialokasikan. Bujet tersebut bisa habis dalam waktu yang tak tentu mulai dari satu minggu hingga satu bulan.
Sementara jika memilih metode pascabayar, Anda akan diberikan akses untuk menggunakan listrik dalam jangka waktu tertentu, misalnya satu bulan. Jika tenggat waktu tersebut sudah habis, Anda harus membayar sejumlah tagihan sesuai dengan jumlah listrik yang digunakan.
ADVERTISEMENT
Pada metode pascabayar, jumlah tagihan yang dibayar setiap bulan tidak tentu. Misalnya bulan Desember Anda membayar tagihan sebesar Rp500.000, sementara bulan Januari Anda bisa saja membayar lebih banyak yakni sebesar Rp700.000.
(MSD)