Konten dari Pengguna

Profil Hakken Ryou, Cosplayer Malaysia yang Adakan Jumpa Fans di Indonesia

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
14 Agustus 2022 13:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cosplayer Malaysia Hakken Ryou. Foto: Instagram/@_hakkencoser_
zoom-in-whitePerbesar
Cosplayer Malaysia Hakken Ryou. Foto: Instagram/@_hakkencoser_
ADVERTISEMENT
Sosok Hakken Ryou sempat viral dan menjadi trending topic di Twitter pada Sabtu (13/8) lalu. Kedatangannya di acara Tower of Fantasy Indonesian Game Festival 2022 membuat heboh netizen yang menggemarinya.
ADVERTISEMENT
Hakken Ryou merupakan seorang cosplayer asal Malaysia yang sering berdandan ala karakter anime Jepang. Ia mulai mengunggah beberapa konten cosplayer di Instagram sejak tahun 2017.
Kini, akun Instagram Hakken Ryou telah memiliki 3,6 juta followers. Melalui akun tersebut, Hakken Ryou rutin mengunggah konten cosplayer menyerupai karakter anime dalam serial Naruto, Attack on Titan, Jujutsu Kaisen, dan lain-lain.
Tidak hanya itu, Hakken juga sering meniru karakter di Webtoon Korea. Penasaran dengan sosoknya? Berikut profil Hakken Ryou selengkapnya yang menarik untuk Anda simak.

Profil Hakken Ryou

Mengutip situs Wikibious, Hakken Ryou lahir di Malaysia pada 3 Mei 1998. Ia dikenal sebagai cosplayer atau orang yang berpenampilan seperti karakter tertentu.
Cosplayer Malaysia Hakken Ryou. Foto: Instagram/@_hakkencoser_
Meski sering berpenampilan seperti laki-laki, Hakken Ryou ternyata adalah seorang wanita. Selain gendernya, ia tidak pernah memublikasikan identitas apapun dalam akun sosial medianya.
ADVERTISEMENT
Sosok Hakken Ryou sering dipuji oleh para anime lovers. Pasalnya, ia sangat andal dalam berias sehingga bisa menyerupai karakter asli dalam anime Jepang.
Untuk mendukung penampilannya, cosplayer kelahiran Malaysia ini biasa menggunakan make up yang tebal. Kemampuannya dalam dunia cosplayer membuat Hakken sering diundang ke berbagai event di negara-negara Asia.
Sebelum aktif di sosial media, Hakken ternyata sudah terjun ke dunia cosplay sejak tahun 2010. Saat itu, ia mengawali kariernya di bidang cotume making, make up, dan fotografi.
Ia pertama kali mengubah penampilannya menjadi karakter terkenal di serial Naruto, yakni Itachi. Ia mengaku mempelajari teknik cosplay dari tutorial cosplayer lain di YouTube.
Cosplayer Malaysia Hakken Ryou. Foto: Instagram/@_hakkencoser_
Uniknya, Hakken lebih tertarik untuk menjadi cosplayer pria dibandingkan wanita. Ia menganggap bahwa cosplayer pria memiliki daya tarik yang lebih cool. Karakter ini dinilai sangat cocok dengan dirinya.
ADVERTISEMENT
Hakken sangat menyukai boy group Kpop Ateez. Kesukaannya ini membuat ia sering meniru karakter Webtoon Korea seperti Park Dojin, Gimyung, dan lain-lain.
(MSD)