Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Rumus Transformator Lengkap dengan Pengertian dan Contoh Soalnya
2 Desember 2021 13:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Transformator merupakan peralatan listrik yang menggunakan prinsip hukum induksi faraday dan hukum lorentz untuk menyalurkan daya. Perangkat ini memiliki rumus sendiri yang disebut rumus transformator ideal.
ADVERTISEMENT
Rumus transformator ideal melibatkan perhitungan tegangan primer, tegangan sekunder, jumlah lilitan primer, jumlah lilitan sekunder, arus primer, dan arus sekunder. Rumus tersebut bisa digunakan untuk menghitung suatu tegangan.
Sebelum membahas rumus transformator lebih jauh, ada baiknya untuk menyimak pengertian transformator terlebih dahulu melalui uraian berikut ini.
Pengertian, Jenis-jenis, dan Rumus Transformator
Transformator adalah alat yang dipakai untuk mengubah tegangan arus bolak-balik menjadi lebih rendah atau lebih tinggi. Sederhananya, transformator merupakan perangkat listrik yang dimanfaatkan untuk mengubah tegangan listrik.
Transformator disebut juga dengan “trafo”. Perangkat listrik satu ini terdiri dari kumparan primer, kumparan sekunder, serta inti besi lunak. Hal ini seperti dijelaskan dalam buku Kumpulan Rumus Fisika karya Joni Zukarnain, S. Si.
ADVERTISEMENT
Transformator bisa dibedakan menjadi dua jenis, antara lain:
1. Transformator Step-up
Transformator step-up merupakan transformator yang dipakai untuk menaikkan tegangan listrik bolak-balik. Transformator jenis ini mempunyai lilitan primer yang lebih sedikit dibanding lilitan sekunder.
2. Transformator Step-down
Transformator step-down digunakan untuk menurunkan tegangan listrik bolak-balik. Transformator ini memiliki jumlah lilitan primer yang lebih banyak dibanding lilitan sekunder.
Hubungan antara tegangan primer dan tegangan sekunder untuk transformator bisa dirumuskan sebagai berikut:
Contoh Soal Transformator
Agar lebih memahami materi, berikut contoh soal tranformator yang dikutip dari buku Super Referensi Rumus Fisika & Matematika SMP tulisan Redaksi WahyuMedia (Endro & Sandy):
(GTT)