Konten dari Pengguna

Sejarah Bahasa Indonesia dan Perkembangannya di Tanah Air

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
9 Februari 2021 17:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kongres Sumpah Pemuda. (Foto: perpusnas.go.id)
zoom-in-whitePerbesar
Kongres Sumpah Pemuda. (Foto: perpusnas.go.id)
ADVERTISEMENT
Bahasa Indonesia merupakan bahasa nasional yang digunakan oleh masyarakat Tanah Air. Bahasa ini berperan besar dalam menyatukan penduduk Indonesia yang terdiri dari beragam budaya dan bahasa.
ADVERTISEMENT
Melansir Jurnal Sejarah Perkembangan Bahasa Indonesia: Ditinjau dari Perspektif Sejarah Bangsa Indonesia (2018) oleh Tridays Repelita, Bahasa Indonesia dalam konteks kedudukannya sebagai bahasa nasional memiliki beberapa fungsi, di antaranya:

Sejarah Bahasa Indonesia

Mengutip situs resmi Kemdikbud, Bahasa Indonesia tumbuh dan berkembang dari Bahasa Melayu. Sejak dulu, bahasa tersebut sudah digunakan untuk perhubungan atau lingua franca di seluruh Asia Tenggara.
Pada dasarnya, Bahasa Melayu sudah digunakan di kawasan Asia Tenggara sejak abad ke-7. Buktinya bisa dilihat dari Prasasti Kedukan Bukit 683 M, Talang Tuwo 684 M, Kota Kapur 686 M, dan Karang Brahi 688 M yang menggunakan huruf Pranagari dan bahasa Melayu Kuna.
ADVERTISEMENT
Pada zaman Sriwijaya, Bahasa Melayu Kuna juga digunakan sebagai bahsa kebudayaan, yakni bahasa pada buku pelajaran agama Budha. Selain itu, bahasa tersebut juga menjadi bahasa perdagangan dan penghubung antarsuku di Nusantara.
Pertumbuhan Bahasa Melayu semakin diperkuat dengan penginggalan kerajaan Islam, mulai dari batu nisan Minye Tujoh 1380 M dan hingga hasil susastra seperti Syair Hamzah Fansuri, Hikayat Raja-Raja Pasai, Sejarah Melayu, dan Tajussalatin, dan Bustanussalatin.
Selanjutnya, Bahasa Melayu semakin berkembang di wilayah Nusantara. Bahasa ini pun mulai menyerap kosakata dari beragam bahasa, seperti Sansekerta, Persia, Arab, dan bahasa Eropa.
Kemudian, bahasa tersebut semakin sering digunakan untuk berbagai keperluan, misalnya perhubungan antarpulau, antarpedagang, antarkerjaan, ataupun antarbangsa.
Rangkaian kongres pemuda Indonesia. Foto: kemendikbud

Lahirnya Bahasa Indonesia

Bahasa Indonesia lahir dan dikukuhkan pada Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928. Saat itu, para pemuda dari seluruh wilayah Nusantara berkumpul dan mengucapkan ikrar Sumpah Pemuda yang berbunyi:
ADVERTISEMENT
Poin ketiga dari ikrar itu menegaskan bahwa Bahasa Indonesia adalah bahasa nasional dan resmi di Indonesia. Ikrar tersebut juga menjelaskan posisi bahasa sebagai alat pemersatu bangsa.
Sejak Sumpah Pemuda diikrarkan, Bahasa Indonesia semakin kuat dan berkembang di Tanah Air. Bahasa tersebut akhirnya menjadi bahasa utama yang digunakan oleh bangsa Indonesia hingga kini.
(GTT)