Konten dari Pengguna

Siapa Pencipta Lagu Dari Sabang Sampai Merauke? Ini Biografi Singkatnya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
10 Oktober 2022 12:49 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pencipta lagu Dari Sabang Sampai Merauke. Foto: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pencipta lagu Dari Sabang Sampai Merauke. Foto: pixabay
ADVERTISEMENT
Lagu Dari Sabang Sampai Merauke merupakan salah satu lagu wajib nasional yang menggambarkan tentang semangat patriotisme. Secara tersirat, lagu ini mengajak seluruh warga Indonesia agar selalu menjunjung tinggi semua wilayah kepulauan yang ada di Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, lagu Dari Sabang Sampai Merauke juga menceritakan tentang kondisi geografis Indonesia sebagai negara kepulauan. Walaupun tersebar di beberapa daerah dan memiliki keberagaman, masyarakat Indonesia tetap satu jua.
Sabang adalah salah satu kota di Aceh yang terletak di wilayah barat geografis Indonesia. Sedangkan Merauke adalah ibu kota provinsi Papua Selatan yang terletak di wilayah timur Indonesia.
Mengutip situs BKN Aceh, lagu Dari Sabang Sampe Merauke awalnya berjudul “Dari Barat Sampai Timur”. Kemudian, Presiden Soekarno mengubah judulnya pada tahun 1963.
Siapa pencipta lagu Dari Sabang Sampai Merauke? Berikut biografi singkatnya yang menarik untuk Anda simak.

Biografi Pencipta Lagu Dari Sabang Sampai Merauke

Pencipta lagu Dari Sabang Sampai Merauke adalah R. Suharjo. Beliau merupakan seorang guru sekaligus seniman yang tinggal di Tanah Jawa.
Ilustrasi lagu Dari Sabang Sampai Merauke. Foto: pixabay.
R. Suharjo memiliki nama asli RWY. Larassumbogo. Beliau lahir pada tanggal 7 Juli 1884 di Kampung Peleman, Sindunegaran, Yogyakarta. Ayahnya bernama R. Sosrosindujoyo, seorang pegawai istana yang bertugas dalam bidang minuman. Sedangkan ibunya adalah seorang pedagang.
ADVERTISEMENT
Sama seperti anak-anak pada umumnya, saat masih kecil R. Suharjo suka memainkan permainan tradisional seperti ambah-ambah lemah, gamparan, gula ganthi, jethungan, dan lain sebagainya. Kemudian, ia juga suka bermain musik dan karawitan.
Dalam karawitan, R. Suharjo suka memukul kendang. Ia menunjukan bakat dan ketertarikannya di bidang musik layaknya seorang profesional. Perlahan, ia berkembang menjadi seorang seniman yang memiliki kemampuan luar biasa.
Saat beranjak dewasa, R. Suharjo menikah dengan gadis Yogya bernama Ni Sariyah. Ia merupakan seorang penjual daging di Pasar Beringharjo. Ni Sariyah dan R. Suharjo menikah pada tahun 1906.
Hubungan R. Suharjo dan Ni Sariyah sebagai suami dan istri sebenarnya cukup baik, rukun, dan mesra. Tetapi sayang, di usia pernikahan yang menginjak 19 tahun, mereka berdua belum mendapat karunia seorang anak. Hal itu menyebabkan mereka berdua sangat kesusahan.
Ilustrasi lagu Dari Sabang Sampai Merauke. Foto: pixabay
Akhirnya, pada tahun 1924 R. Suharjo dan Ni Sariyah resmi bercerai. Tidak banyak sumber yang menceritakan kehidupan pernikahan mereka berdua. Bahkan, riwayat perjalanan R. Suharjo pun tidak diceritakan secara detail.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, R. Suharjo tetap dikenang sebagai pencipta lagu Dari Sabang Sampai Merauke. Fakta ini didasarkan pada Surat Pernyataan Depdikjarbud (Departemen Pendidikan Pengajaran dan Kebudayaan) No. 17928/F/103/61 tertanggal 11 Maret 1961 yang mengukuhkan beliau sebagai pencipta lagu wajib tersebut.
(MSD)