Spoiler Manga Boruto 53, Boruto Hancurkan Rinnegan Sasuke?

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
18 Desember 2020 15:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Boruto dan Naruto foto: Instagram/boruto
zoom-in-whitePerbesar
Boruto dan Naruto foto: Instagram/boruto
ADVERTISEMENT
Manga Boruto 53 dinantikan oleh para penggemar Boruto. Wajar saja, chapter ini diambil alih langsung oleh Masashi Kishimoto, penulis Manga Naruto yang telah tamat. Selain itu, chapter 53 juga melanjutkan pertarungan sengit Naruto, Sasuke, Isshiki, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Menjelang perilisannya, bocoran manga Boruto 53 mulai beredar di media sosial Twitter. Bocoran ini menunjukkan sampul Boruto 53 yang bertajuk “That’s Reality”.
Dalam laman sampul tersebut, tampak sosok Kawaki yang tampil dengan rambut biru tua dan mata berwarna merah. Sampul ini juga dilengkapi dengan latar belakang berwarna merah.
cover boruto 53 foto: Twitter/Abdul_S17

Spoiler Boruto 53

Manga Boruto 53 meneruskan aksi Isshiki Otsusuki yang berusaha menjadikan Kawaki sebagai wadah baru untuk tubuhnya. Isshiki harus memanfaatkan Kawaki dengan cepat karena daya tahan tubuhnya tak akan bertahan lama.
Mengetahui Kawaki terancam, Naruto yang berada dalam mode Baryon langsung meminta Kawaki untuk pergi melarikan diri. Isshiki pun menginjak Naruto dengan keras hingga mode Baryonnya berhenti.
Tak lama kemudian, Sasuke membawa Kawaki kabur menggunakan bom asap spesial. Bom tersebut membuat Isshiki kesulitan untuk melacak keberadaan mereka.
ADVERTISEMENT
Namun, Isshiki memancing Kawaki keluar dengan menjadikan Naruto sebagai sandera. Kawaki yang mengingat ketulusan Naruto langsung menunjukkan dirinya ke hadapan Isshiki.
Isshiki pun memulai proses penanaman segel karma pada Kawaki. Namun, segel tersebut gagal dilakukan. Sebab, sosok Kawaki yang ada di hadapannya adalah shadow clone jutsu.
Kondisi Isshiki yang melemah dimanfaatkan oleh Kawaki, ia segera menghancurkan lawannya itu hingga menjadi debu. Kawaki dan Sasuke akhirnya kembali bergabung dengan Naruto yang masih hidup.
Ketika semua hampir berakhir, Boruto yang tadinya pingsan mulai dikuasai oleh Momoshiki Otsusuki di dalam tubuhnya. Dirinya pun berubah menjadi sosok Borushiki. Dalam waktu singkat, Borushiki menusuk mata rinnegan Sasuke.
Kelanjutan pertarungan ini akan diungkap lebih dalam pada manga Boruto 53. Untuk saat ini, penggemar Boruto harus bersabar menunggu chapter 53 yang diperkirakan akan terbit pada Minggu (20/12).
ADVERTISEMENT
(GTT)