Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Teori Nasib Naruto di Manga Boruto 54 , Naruto Mati hingga Kurama Berkorban?
21 Januari 2021 12:04 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Manga Boruto 54 baru saja rilis pada Rabu (20/1). Chapter tersebut meneruskan pertarungan sengit antara BoruShiki (Boruto yang dikuasai Otsusuki Momoshiki), Kawaki, Sasuke, dan juga Naruto.
ADVERTISEMENT
Pada chapter 54, pertarungan antara BoruShiki, Sasuke, dan kawan-kawan akhirnya berakhir. Boruto berhasil mematahkan tanduk BoruShiki dan mengambil alih kesadarannya setelah melawan Sasuke dan Kawaki.
Namun momen bahagia ini tidak bertahan lama. Ketika pertarungan selesai, Naruto tampak tersungkur dan tidak bergerak. Sasuke juga terkejut dan tidak percaya ketika melihat kondisi Naruto yang mengenaskan.
Di awal pertarungan, Naruto memang menunjukkan kondisi yang mengkhawatirkan. Tubuhnya terasa lemah hingga akhirnya ia tumbang. Kondisi ini diduga disebabkan oleh kekuatan Baryon Mode yang digunakan di chapter sebelumnya.
Seperti diketahui, Naruto sempat menggunakan wujud Baryon Mode untuk melawan Isshiki. Wujud tersebut dapat menguras energi kehidupan yang dimiliki Naruto dan Kurama alias Kyubii. Kurama juga sudah memberi peringatan bahwa jurus itu bisa membunuh Naruto.
ADVERTISEMENT
Baryon Mode berhasil memeras sisa hidup Isshiki secara drastis, dari 20 jam hingga tersisa 30 menit. Namun, Baryon Mode Naruto berhenti setelah ia menerima serangan dari Isshiki. Usai menggunakan Baryon Mode, tubuh Naruto semakin melemah hingga chapter 54.
Sejumlah penggemar membuat teori terkait kelanjutan nasib Naruto. Beberapa dari mereka memprediksi Naruto akan mati. Sebab, Naruto telah menggunakan banyak energi untuk Baryon Mode. Jurus tersebut juga berisiko menyebabkan kematian.
Tidak hanya itu, sang kreator, Masashi Kishimoto juga sempat menyinggung kematian Naruto dalam sebuah wawancara. Masashi mengatakan bahwa dia tidak keberatan jika Naruto mati di serial Boruto. Ia juga memaparkan kematian Naruto akan membuat plot Boruto semakin menarik.
Di sisi lain, ada juga yang berpendapat bahwa kematian Naruto tidak akan terjadi secepat ini. Naruto mungkin hanya pingsan atau koma dalam waktu yang panjang. Beberapa teori juga mengatakan bahwa Kurama berkorban untuk menyelamatkan nyawa Naruto.
ADVERTISEMENT
Untuk saat ini, nasib Naruto masih menjadi misteri. Penggemar Naruto dan Boruto harus menunggu hingga bulan depan untuk melihat nasib Naruto dalam manga Boruto chapter 55.
(GTT)