Konten dari Pengguna

Tips dan Rekomendasi Dongeng Untuk Bayi 0-6 Bulan Sebelum Tidur

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
22 Februari 2022 9:08 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi membaca dongeng untuk bayi usia 0-6 bulan. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi membaca dongeng untuk bayi usia 0-6 bulan. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Membaca dongeng bisa menjadi salah satu hal yang dapat dilakukan agar bayi cepat terlelap. Meski belum memahami apa yang orangtua katakan, tapi bayi bisa mendengar dan menyimaknya secara terbatas.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya memupuk kebiasaan untuk rajin membaca, dongeng sebelum tidur juga bisa menjadi alternatif jika anak memiliki kebiasaan menggunakan dot atau mengempeng sebelum tidur. Cara ini bisa dicoba sebagai bentuk pengalihan.
Menurut Sarah McGeown dosen Psikologi Perkembangan di Universitas Edinburgh dalam situs Healthline, bercerita dengan anak merupakan aktivitas yang menyenangkan untuk membangun bonding antara orangtua dan anak.
Oleh sebab itu, penting untuk mengenalkan dongeng pada si kecil sejak dini. Namun, satu hal yang tetap perlu diperhatikan para orangtua adalah memilih dongeng yang tepat serta sesuai dengan usia sang anak.

Tips Dongeng untuk Bayi 0-6 Bulan

Fungsi penglihatan bayi baru lahir hingga usia 6 bulan masih terus berkembang. Profesor Pediatric Pamela High, MD asal Universitas Brown - Rhode Islands memaparkan, sebaiknya ibu memilih dongeng untuk bayi 0-6 bulan dengan sedikit teks dan gambar dengan ukuran besar sekaligus warnanya yang cerah.
ADVERTISEMENT
Pada usia tersebut, memahami cerita dan kata-kata yang orangtua ucapkan bukanlah hal yang utama bagi bayi. Tapi, mendengar para orangtua bercerita dengan berbagai ekspresi akan membantu si kecil mengasah fungsi pendengarannya dengan baik.
Ilustrasi orangtua membaca dongeng agar bayi cepat terlelap. Foto: Unsplash

Rekomendasi Dongeng untuk Bayi 0-6 Bulan

Berikut rekomendasi dongeng sebelum tidur yang cocok diberikan untuk bayi 0-6 bulan yang dikutip dari buku Little Sunshine Bilingual Book karangan Rina Wahyu Setyaningrum.
Pada suatu hari, hidup seorang petani yang membawa seekor angsa pulang ke rumahnya. Esoknya, angsa tersebut mengeluarkan telur emas. Ia berpikir bahwa angsa tersebut adalah angsa ajaib. Petani pun segera membawa telur emas itu ke pedagang emas di pasar untuk mengetahui apakah telur tersebut benar-benar emas.
ADVERTISEMENT
"Ini emas murni," kata pedagang emas. Pedagang tersebut membelinya dengan uang yang banyak.
Sejak saat itu, angsa mengeluarkan telur emas setiap hari. Kini, petani telah memiliki selusin telur emas. Namun, petani itu masih belum puas. "Aku akan kaya raya. Tapi, aku ingin angsa mengeluarkan lebih banyak telur emas setiap hari agar aku cepat kaya," kata petani.
"Aku tidak akan menunggu besok. Aku ingin cepat kaya. Aku akan menyembelih angsa itu dan mengambil seluruh emas dalam tubuhnya," pikir petani.
Petani itu pun akhirnya menyembelih angsa. Ia sangat kaget karena ia tidak menemukan satupun telur emas di dalam tubuh angsa.
Kini, petani hanya bisa menyesal karena sudah serakah. Andai saja ia tidak menyembelihnya, pasti ia masih bisa mendapatkan telur emas.
ADVERTISEMENT
Dongeng sebelum tidur ini mengajarkan anak untuk tidak menjadi orang yang serakah. Sebab, demi meraih kesuksesan, diperlukan kerja keras dan kesabaran.
(VIO)