news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Viral, Driver Ojol Ganteng Disebut Mirip Aktor Korea Ji Chang Wook

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
22 Juni 2020 12:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto: DOk. Twitter.com/Allenss_ Instagram.com/@jichangwook
zoom-in-whitePerbesar
Foto: DOk. Twitter.com/Allenss_ Instagram.com/@jichangwook
ADVERTISEMENT
Seorang driver ojek online (ojol) viral usai mengunggah video iseng di media sosial. Driver asal Magelang, Jawa Tengah ini disebut-sebut warganet mirip dengan bintang drama asal Korea Selatan, Ji Chang Wook.
ADVERTISEMENT
Salah satu netizen di Twitter, @Allenss_ membagikan video driver ojol ganteng ini dalam cuitannya. Kini video unggahannya sudah ditonton lebih dari 15 ribu kali.
“Ji Chang Wook dengan kearifan lokal”, ucapnya dalam caption video unggahannya tersebut.
Dalam video tersebut, tampak seorang pria mengenakan jaket driver ojek online yang tersenyum manis sambil berjoget. Ia tampak malu-malu dan sesekali menutupi wajahnya.
Namun tak melunturkan pesonanya yang membuat para warganet kaum hawa terpukau. Komentar video tersebut juga sudah mencapai 5 ribu lebih.
Ji Chang Wook sendiri merupakan salah satu aktor ternama Korea Selatan. Namanya mulai melambung setelah ia membintangi serial drama Korea Smile Again pada tahun 2010.
Selain itu, ia juga pernah membintangi drama lain, yakni Warrior Baek Dong-Soo tahun 2011 dan Empress Ki pada tahun 2013. Dramanya yang Paling terkenal adalah Healer di tahun 2014, The K2 tahun 2016, dan Suspicious Partner tahun 2017.
ADVERTISEMENT
Kemiripan driver ojol ini dengan Ji Chang Wook terlihat dari senyumnya yang manis serta hidung yang mancung. Keduanya juga sama-sama memiliki rambut lurus sebatas telinga yang menutupi bagian dahi.
Adapun driver ojol viral tersebut adalah pemilik akun Instagram @n.deyeka212. Ia bernama asli Nur Bayu Saputra dan merupakan warga Dusun Pagerjuang, Desan pagersari, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
(AYA)