Panitia Buang Air Hujan Pakai Tongkat, Warganet: Oscars Rasa Hajatan

Berita Heboh
Membicarakan apa saja yang sedang ramai.
Konten dari Pengguna
10 Februari 2020 19:49 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Heboh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi piala oscar. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi piala oscar. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Ajang penghargaan industri film paling bergengsi, Academy Awards atau Oscar tahun 2020, telah digelar. Acara ini diselenggarakan untuk yang ke-92 kalinya pada Senin (10/2), di Dolby Theatre, Hollywood, Los Angeles, AS, pukul 08.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Oscar kembali memberikan pernghargaan tertinggi kepada para pelaku industri perfilman. Tahun ini, Parasite berhasil pecahkan rekor sebagai film asal Korea Selatan pertama yang mendapatkan piala Oscar. Film ini pun meraup 4 piala dari 6 kategori.
Sebagai salah satu ajang perhargaan paling tua yang ada, Oscar selalu mengundang perhatian banyak orang. Selain menampilkan artis-artis dan seniman film kelas dunia yang bergaya glamor, Oscar juga digelar mewah.
Panitia penyelenggara acara Oscar bahkan menunjuk chef terkenal untuk menyjamu para tamu yang hadir. Selain jamuan makanan, para pemenang juga akan membawa pulang goodie bag yang disebut bernilai ratusan juta rupiah.
Tak sampai di situ, desain panggung dan acara Oscar juga ditata megah. Acara juga diiringi musik Orchestra dan biasanya dihibur oleh para musisi internasional. Namun di balik itu semua ada hal menarik yang jauh dari kesan mewah di perayaan Oscar 2020.
ADVERTISEMENT
Dalam sebuah video singkat yang viral di media sosial, nampak panitia Oscar 2020 nampak berusaha menyelamatkan kamera para wartawan dari air hujan. Mereka mendorong air yang terjebak di atas tenda acara Oscar dengan sebuah tongkat panjang dari dalam tenda.
Panitia Oscar 2020 saat buang air hujan dari atas tenda dengan menggunakan tongkat. Foto: Twitter/@sheque
Video ini pun ramai jadi perbincangan warganet karena disebut mirip dengan hajatan yang biasa digelar di Tanah Air.
"Tenda ngglendong isi air, disodok pake tongkat. Oscar rasa acara hajatan warga +62," cuit @sheque.
Cuitan yang sudah disukai lebih dari 1800 kali ini pun ramai dikomentari warganet. Banyak yang mengaku terhibur melihat acara megah sekelas Oscar dapat penanganan yang mirip dengan acara hajatan yang sering diadakan di Indonesia.
"Habis nyodok, berhasil... kegirangan mereka. Kayaknya baru pertama kali yaa....😁😁" ujar @MbokMul
ADVERTISEMENT
"Lagian bukannya pake pawang hujan ya" @hipokrittt
"Kelakuan sama aja ya ternyata. Nyodok2 aer di tenda. Yang membedakan cuman warna tendanya. Kalau di sini biasanya biru atau oren 😅😂," @docturnal_.(rin)