Sapi Perah di Moscow Dipakaikan VR Biar Lebih Rileks

Berita Heboh
Membicarakan apa saja yang sedang ramai.
Konten dari Pengguna
2 Desember 2019 17:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Heboh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sapi pakai teknologi VR (Foto: Techspot)
zoom-in-whitePerbesar
Sapi pakai teknologi VR (Foto: Techspot)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sapi yang tenang dan bahagia bisa menghasilkan susu yang lebih banyak. Sebaliknya, kondisi sapi yang tertekan dan tidak nyaman cenderung tidak berselera makan hingga akhirnya berdampak pada produksi susu yang jauh lebih sedikit.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa cara yang biasa dilakukan peternak untuk membuat sapi-sapinya bahagia. Penelitian membuktikan kalau memutarkan musik klasik dan menyikat tubuh sapi bisa membuat hewan mamalia ini lebih bahagia.
Tapi, Kementerian Pertanian dan Pangan Moscow, Rusia, tampaknya sedang mencoba cara yang lebih canggih untuk membuat para sapi ternaknya jauh lebih rileks. Caranya yaitu dengan memasangkan headset Virtual Reality ke sapi.
Lho, gimana caranya?
Sapi perah di Moscow (Foto: Techspot)
Dilansir dari laman Techspot, sapi-sapi itu dipasangkan headset VR yang sudah dirancang khusus. Yakni mengikuti spektrum penglihatan sapi, yang lebih dominan melihat warna merah dibanding warna hijau dan biru.
Video yang diputar adalah suasana tenangnya ladang rumput di musim panas. Dengan matahari hangat yang membuat tentram.
Sejauh ini hasil percobaan tersebut dinilai positif. Para pakar menemukan fakta kalau penggunaan VR itu dapat menurunkan tingkat kegelisahan sapi dan meningkatkan suasana hati hewan ternak itu.
ADVERTISEMENT
Penasaran gak gimana kalau sapi di Indonesia dipakaikan teknologi VR juga?
(NS)