Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Jae Day6 Berulang Tahun, Yuk Nostalgia Perjalanan Karirnya!
15 September 2020 19:21 WIB
Tulisan dari Berita KPOP tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Jae Day6 terkenal sangat dekat dengan penggemarnya. Sosoknya yang “warm hearted person” membuatnya semakin digandrungi oleh My Day, sebutan bagi para fans Day6. Untuk mencapai popularitasnya seperti saat ini, ternayata Jae butuh perjalanan yang tidak mudah loh! Bagaimana perjalanan karirnya? Simak ulasannya dibawah ini.
Jae Day6 dan Perjalanan Kariernya
Terlahir dengan nama Pak Jae Hyung, Jae lahir di Buenos Aires 28 tahun lalu dan tinggal di Argentina hingga dirinya berusia 5 tahun. Tinggal lama di luar negeri, Jae menghabiskan masa kecil hingga remajanya di California dan membuatnya berkewarganegaraan Amerika.
Meskipun Jae Day6 adalah seorang musisi, penyanyi, gitaris, penulis lagu, dan juga composer ternyata jae adalah lulusan Ilmu Politik di California State University. Kemampuannya dalam bermusik memang sudah tidak diragukan lagi. Jae Day6 memulai karir dengan mengikuti ajang pencarian bakat garapan SBS yaitu KPop Star Season 1 sekitar tahun 2011. Kepiawaiannya dalam bermusik membawanya menjadi salah satu finalist dalam acara tersebut.
ADVERTISEMENT
Jae Day6: Dari Gitaris Hingga Podcaster
Sempat tersingkir pada episode 1 April 2012, Jae Day6 kemudian menandatangi kontrak eksklusif dengan salah satu label besar Korea Selatan, JYP Entertainment, agensi yang menaunginya hingga sekarang. Tepat di tanggal 7 September 2015, Jae Day6 resmi debut sebagai seorang personel “superband” Day6 dengan posisinya sebagai main vokalis, main gitaris dan juga visual.
Tak mudah puas dengan karirnya dalam dunia bermusik, Jae Day6 juga menjadi salah satu pemandu acara variety show hingga tahun 2018. Kebolehannya membawakan sebuah acara membuatnya dijuluki sebagai “Chicken Little”. Jae Day6 juga aktif sebagai Youtuber dan Podcaster loh! Seolah tak berhenti menggali potensi yang dimilikinya, Jae Day6 menjajal dunia podcast bersama The Dive Studios.
ADVERTISEMENT
Wah, inspriratif sekali ya Bang Jae Day6 ini! Semangatnya dalam mengembangkan potensi diri dan tidak puas dengan apa yang dimiliki patut kamu jadikan teladan ya My Day! (RDY)