Konten dari Pengguna

Jaemin NCT: Napak Tilas Perjalanan Karir ‘Nana’

15 September 2020 19:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita KPOP tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jaemin NCT Dream, Foto: Pinterest
zoom-in-whitePerbesar
Jaemin NCT Dream, Foto: Pinterest
ADVERTISEMENT
Jaemin NCT, siapa yang tidak mengidolakannya? Menjadi salah satu member boy group terkenal membuat Jaemin sangat popular dikalangan Kpopers. Tak hanya visualnya yang menawan, kemampuan Jaemin dalam dunia tarik suara pun berhasil menarik atensi NCTzen.
ADVERTISEMENT
Pria yang baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke 20 pada bulan Agustus lalu ini selalu berhasil membuat para penggemarnya ‘klepek-klepek’ saat tampil di panggung. Penasaran seperti apa perjalanan karir Jaemin NCT hingga dipuncak kepopulerannya sekarang? Simak ulasannya dibawah ini!

Napak Tilas Perjalanan Karir Jaemin NCT

Jaemin NCT Dream, Foto: Dok. Dispatch
Memiliki nama asli Na Jaemin, pria kelahiran Jeounju, 13 Agustus 2000 silam ini merupakan anak tunggal yang sering dipanggil ‘Nana’. Jaemin memiliki visual yang menawan bak Idol semenjak dirinya masih belia. Siapa sangka bahwa lead dancer dan rapper boy group NCT Dream ini pernah di drop out dari sekolah? Yaps! Saat itu Jaemin sedang menempuh pendidikan di Seoul of Performing Arts School bersama kedua rekannya Jeno dan Haechan. Namun sayangnya sebelum pendidikannya usai ia di drop out atau dikeluarkan.
ADVERTISEMENT
Memiliki visual yang menawan membuat banyak agensi yang tertarik pada Jaemin. Pria yang suka melakukan kegiatan volunteering ini telah sejak lama dilirik oleh SM Entertainment. Saat itu Jaemin sedang melakukan pekerjaannya sebagai relawan lalu ia ditawari untuk mengikuti audisi SM Entertainment. Audisinya pun berjalan mulus, dan Jaemin resmi diperkenalkan sebagai bagian dari SM Rookies sekitar tahun 2013.
Jaemin memulai karirnya sejak menjadi member SM Rookies saat dirinya berusia 15 tahun sebelum akhirnya memutuskan debut dengan NCT Dream. Di tahun 2015, Jaemin muncul dalam acara The Micky Mouse Club di Disney Channel Korea sebagai Mouseketeer bersama anggota lain dari tim SM Rookies. Acara yang dipandu oleh Leeteuk Super Junior ini ditayangkan dari 23 Juli hingga 17 Desember 2015.
Jaemin NCT Dream, Foto: Dok. Wattpad
Jaemin memulai debut resminya dengan NCT dan sub-unit ketiganya, NCT Dream ditahun 2016 dengan merilis lagu pertamanya yang berjudul Chewing Gum. Di tahun 2017, Jaemin sempat hiatus karena masa pemulihan dari penyakit yang dideritanya. Namun pada tahun 2018, Jaemin memutuskan kembali menjadi bagian dari NCT dan melakukan comebacknya dengan single “Go”.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya aktif dalam dunia tarik suara, namun Jaemin juga kerap tampil dalam beberapa variety show dan berpartisipasi dalam penulisan beberapa lirik lagu. Di tahun 2020, Jaemin mulai menjajaki dunia acting. Debut acting pertamanya adalah sebagai Han Dae-gang untuk web-drama pendek JTBC “Method to Hate You”. (RDY)