Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Song Hye Kyo dan 5 Mantannya Sebelum Bercerai dengan Song Joong-Ki
16 September 2020 18:55 WIB
Tulisan dari Berita KPOP tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Song Hye Kyo, sebelum bercerai dengan Song Joong-Ki, memang sudah terkenal dengan kisah cinta lokasi dengan leading man-nya.
ADVERTISEMENT
Tentu saja semua lawan mainnya mempunyai wajah tampan, dan terkenal. Publik Korea, bahkan fanbase Song Hye Kyo Indonesia, juga sudah bisa menebak calon pacar selanjutnya, saat artis kelahiran Daegu Korea Selatan ini membintangi drama Korea baru.
Kisah cinta berujung pernikahan antara Song Hye Kyo dengan Song Joong-Ki juga berawal adu akting mereka di drama sukses Descendants of the Sun pada tahun 2016. Rumor tentang kisah cinta lokasi mereka sudah berembus sebelum drama dengan latar belakang kehidupan militer tersebut tamat.
Berikut 5 aktor yang pernah menjadi mantan Song Hye Kyo sebelum Song Joong-Ki.
Rain
Rain memang bukan mantan pacar pertama Song Hye Kyo dari deretan aktor, namun kisah cinta mereka menjadi paling viral seiring berakhirnya drama Full House. Kesuksesan drama romantis komedi Korea Selatan pada tahun 2004 yang disiarkan KBS2 ini, juga mengantarkan kisah cinta lokasi Song Hye Kyo hingga rela menemani Rain melakukan perjalanan ke luar negeri.
ADVERTISEMENT
Jo In Sung
Aktor yang dikabarkan masuk rumah sakit pada 2 April 2020 ini mempunyai rekam jejak cinta dengan lawan mainnya dalam drama That Winter, The Wind Blows (2014) . Lagi-lagi kisah cinta lokasi ini dibantah oleh keduanya walau fans keduanya berharap bahwa rumor itu menjadi kenyataan seperti drama yang mereka perankan.
Lee Byung Hun
Lulusan sastra Prancis Universitas Hanyang ini juga berkibar di dunia tarik suara dengan lagu “Someday” yang dirilis pada tahun 2008. Aktor yang lahir di Seoul, 12 Juli 1970 ini mendapat penghargaan akting drama KBS dalam serial drama televisi IRIS. Kisah cinta lokasi mereka saat menjadi lawan main di drama All In pada tahun 2003.
ADVERTISEMENT
Song Seung Hun
Autumn in My Heart menjadi awal pertemuan antara Song Hye Kyo dengan aktor yang lahir 5 Oktober 1976. Keduanya terlibat cinta lokasi selama, dan sesudah K-drama yang menjadi perbincangan pada tahun 2000. Adegan dalam Autumn in My Heart yaitu saat mereka berpelukan merupakan scene fav Song Seung Hun.
Dengan tinggi 1,85 m, aktor kelahiran 25 September 1982 selalu dipasang menjadi leading man. Jika Anda sempat menonton drama terbarunya yaitu Crash Landing on You, maka Anda menjadi saksi dramanya ke-12. Worlds Within (2008) mengantarkan kisah cinta lokasi mereka selama hampir dua tahun sebelum kandas.