Konten dari Pengguna

5 Fakta Jesslyn Lim, Presenter yang Ucap 'Selamat Andrea Dian Positif Corona'

4 April 2020 13:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Selebritis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jesslyn Lim. Foto: Instagram @jesslyn_limm
zoom-in-whitePerbesar
Jesslyn Lim. Foto: Instagram @jesslyn_limm
ADVERTISEMENT
Nama presenter Jesslyn Lim baru-baru mendadak viral. Hal ini terjadi setelah perempuan yang kini berusia 28 tahun itu membuat kesalahan saat membawakan program acara Insert Pagi, Jumat (3/4). Dalam acara tersebut ia mengucapkan selamat kepada Andrea Dian yang positif corona.
ADVERTISEMENT
Terkait hal itu, Jesslyn Lim pun memberikan klarifikasi. Melalui Instagram pribadinya, ia mengatakan bahwa hal itu sebagai ketidaksengajaan. Ia pun telah meminta maaf kepada Andrea Dian dan suaminya, Ganindra Bimo.
Terlepas dari itu, nama Jesslyn Lim memang sudah tidak asing, apalagi di dunia permodelan. Hanya saja, banyak orang awam belum tahu banyak dengan sosok presenter satu ini. Berikut lima fakta Jesslyn Lim yang perlu kamu tahu.

1. Finalis Ajang ASNTM S6

Jesslyn Lim. Foto: Instagram @jesslyn_limm
Jesslyn Lim merupakan salah satu finalis Asia's Next Top Model season 6. Jesslyn terpilih bersama satu dari wakil Indonesia lainnya, yaitu Iko Bustomi. Hanya saja, keduanya gagal meraih juara dalam ajang yang digelar di Thailand pada 2019 silam.

2. Terjun ke Dunia Model Sejak Usia 17 Tahun

Jesslyn Lim. Foto: Instagram @jesslyn_limm
Jauh sebelum menjadi finalis ASNTM S6, Jesslyn Lim memang sudah menekuni dunia model profesional Indonesia. Bahkan, perempuan kelahiran 18 Februari 1992 ini telah terjun ke dunia permodelan sejak usianya 17 tahun.
ADVERTISEMENT

3. Finalis Puteri Indonesia

Jesslyn Lim. Foto: Instagram @jesslyn_limm
Tak hanya menjadi finalis ASNTM S6, Jesslyn Lim rupanya juga pernah menjadi finalis Puteri Indonesia 2018. Dalam ajang tersebut, perempuan yang memiliki tinggi badan 178 sentimeter itu mewakili provinsi DKI Jakarta. Di panggung itu, Jesslyn berhasil masuk jajaran Top 11 dan meraih gelar Puteri Intelegensia.

4. Aktif Sebagai Presenter

Jesslyn Lim. Foto: Instagram @jesslyn_limm
Selain di dunia modelling, Jesslyn Lim kini juga aktif sebagai presenter. Saat ini ia bergabung dalam acara infotainment Insert di salah satu televisi swasta. Jesslyn juga diketahui pernah menjadi host dalam acara petualangan, My Trip My Adventure.

5. Hobi Travelling

Jesslyn Lim. Foto: Instagram @jesslyn_limm
Jesslyn Lim diketahui hobi melakukan travelling. Tak heran jika dirinya menerima tawaran menjadi host acara petualangan My Trip My Adventure. Ia pun kerap membagikan petualangannya dalam travelling melalui Instagram pribadinya. (zhd)
ADVERTISEMENT