Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Jalani Pemeriksaan, Begini Kronologi Boy William Terseret Kasus Carding
23 Juli 2020 10:29 WIB
Tulisan dari Berita Selebritis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Aktor sekaligus presenter Boy William baru saja mendatangi Polda Jawa Timur, Rabu (22/7). Ia diperiksa sebagai saksi dalam kasus pembobolan kartu kredit yang oleh pelakunya dijadikan bisnis travel di Instagram menggunakan akun @tiketkekinian.
ADVERTISEMENT
Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Kabid Humas Polda Polda Jawa Timur, Kombes Pol Trunoyudo. Menurutnya, Boy William juga telah menyelesaikan agenda pemeriksaan.
“Iya betul (datang), sebagai saksi kasus carding yang dulu itu. Sudah selesai (pemeriksaannya). (Mulai) pagi tadi sekitar jam 10 ya,” ucap Trunoyudo, seperti dikutip dari kumparan, Kamis (23/7).
Boy William keluar dari ruang pemeriksaan jelang maghrib. Selama proses, pemeran dalam film Dimsum Martabak tersebut mengaku telah menjawab 30 pertanyaan yang diajukan penyidik.
Terima Endorsemen Tiket Pesawat
Boy William mengaku dirinya hanya sekali menerima endorsemen tiket pesawat murah yang ternyata hanya sebagai sarana bagi tersangka dalam melancarkan aksinya. Boy juga mengaku tidak mengetahui pasti berapa harga tiket tersebut.
Tidak Re-check Company
Aktor yang kini berusia 28 tahun tersebut tak menyangka jika pihak yang bekerja sama dengannya merupakan pelaku kejahatan. Ia juga mengaku tidak mengecek kembali company atau perusahaan mereka. Saat itu dirinya melihat mereka membutuhkan jasa promosi, sementara dirinya memang sebagai penyedia.
ADVERTISEMENT
Boy William mengambil kerja sama tersebut karena merasa saling menguntungkan. Namun, karena tanpa melakukan re-check, ia tidak menyangka jika pihak yang bekerja sama dengannya merupakan pelaku kejahatan. Ia pun tak menyangka harus berurusan dengan polisi.
Boy William Kenal Dua Tersangka
Dari empat pengelola travel yang kini jadi tersangka pembobolan kartu kredit , Boy mengaku hanya kenal dua orang berinisial S dan M. Kedua orang tersebut sempat bertemu dengannya untuk membahas endorsemen.
Pemeriksaan Boy William Sempat Tertunda akibat Pandemi
Pemeriksaan Boy sebagai saksi atas kasus pembobolan kartu kredit ini sempat tertunda akibat pandemi COVID-19. Saat itu, Boy diketahui baru pulang dari Amerika saat hendak diperiksa. Dirreskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Gidion Arif Setyawan akhirnya memutuskan menunda pemeriksaan demi keselamatan bersama.
ADVERTISEMENT
Mengendorse Sejumlah Artis dan Selebgram
Dalam melancarkan aksinya, para tersangka mengendorse sejumlah artis dan selebgram untuk promosi akun tiketkekinian. Akun tersebut menjual promo tiket yang didapatkan dengan cara membobol kartu kredit 500-an warga Jepang.
Sebelum Boy William, sederet artis mulai dari Awkarin, Gisella Anastasia, Tyas Mirasih, Ruth Stefanie, hingga Sarah Gibson telah diperiksa sebagai saksi atas kasus tersebut. Mereka diperiksa lantaran pernah menerima endorsemen. (zhd)