Tante Ernie Akhirnya Ungkap Usianya yang Selama Ini Bikin Penasaran, Berapa?

Konten dari Pengguna
19 Juni 2020 11:53 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Selebritis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tante Ernie. Foto: Instagram @himynameisernie
zoom-in-whitePerbesar
Tante Ernie. Foto: Instagram @himynameisernie
ADVERTISEMENT
Sosok Tante Ernie tampaknya tak ada habisnya diperbincangkan, khususnya bagi para warganet. Kini ia menjadi sosok yang populer. Bahkan, julukan Tante Pemersatu disematkan kepadanya lantaran dianggap mampu menyatukan para penggemarnya dari berbagai kalangan, tak terkecuali pengacara flamboyan Hotman Paris.
ADVERTISEMENT
Sosok ibu tiga anak itu kian populer dan viral ketika dirinya menjadi bintang tamu di akun YouTube Gofar Hilman beberapa waktu lalu. Dari sana, Tante Ernie kemudian tertarik dan memberanikan diri membuat akun YouTube sendiri. Channel miliknya diberi nama Tante Ernie.
Tante Ernie kemudian mengunggah video pertamanya di YouTube pada (16/6). Video tersebut berisi pengenalan diri. Tak lupa, dalam video tersebut ia juga mencoba meluruskan tentang usianya.
Tante Ernie. Foto: Instagram @himynameisernie
Seperti diketahui, usia selebgram Tante Ernie memang membuat penasaran publik. Sebab, selama ini ia tak pernah membocorkan hal itu kepada orang lain. Bahkan, beberapa media berbeda-beda dalam menyebutkan umurnya. Namun, karena banyak orang penasaran, ia pun akhirnya membongkarnya.
"Orang tuh banyak yang penasaran banget tanya 'Tante Ernie umurnya berapa sih?' aku umurnya tahun ini 44 tahun. Jadi emang udah enggak muda lagi. Tapi juga enggak setua yang dibilang sama media kalau umurku 53 tahun," ungkap Tante Ernie.
ADVERTISEMENT
Enggak hanya memesona lewat berbagai pose dalam foto-foto yang diunggahnya di Instagram, Tante Ernie juga jago masak. Meski pun hal itu diakuinya hanya memasak masakan yang cukup sederhana dan praktis.
Tante Ernie. Foto: Instagram @himynameisernie
"Aku tuh suka masak, walau pun masaknya ya yang simpel-simpel saja, yang praktis," imbuhnya.
Lebih lanjut, ia pun mengungkapkan dirinya merupakan ibu rumah tangga yang sangat aktif. Tante Ernie mengaku tak bisa tinggal diam saja. Bahkan, untuk olahraga, ia sangat suka dengan bela diri Muay Thai.
"Suka sekali yang namanya Muay Thai. Aku juga suka olahraga yang modelnya melibatkan musik, ada motion, harus gerak, joget-joget gitu. Karena aku orangnya enggak bisa diam. Ikut zumba, ikut kelas aerobik, kadang ikut belajar tari salsa," pungkas Tante Ernie. (zhd)
ADVERTISEMENT