Ternyata Ada Beragam Pintasan Keyboard untuk YouTube, Yuk Dicoba

Konten dari Pengguna
20 Mei 2020 14:25 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ilustrasi smartphone dan keyboard. Foto: Alvaro Felipe on Unsplash
Situs web video Google seakan tidak lengkap tanpa beragam tombol berguna dan perintah tersembunyi yang terkandung di dalamnya. Begitu pula dengan YouTube, yang diketahui punya cukup banyak pintasan agar kamu bisa menavigasi situs tersebut dengan lebih cepat serta mendapatkan kontrol atau pengalaman yang lebih baik.
ADVERTISEMENT
Berbagai pintasan keyboard bawaan YouTube dapat berfungsi untuk semua sistem operasi termasuk Windows, Mac, Linux, dan Chrome OS. Namun, sayangnya itu tidak dapat dikustomisasi.
Penasaran apa aja pintasan keyboard yang terkandung di YouTube? Simak contekannya di bawah ini:
 Rewind Video 10 detik: J
 Forward Video 10 Detik: L
 Play / Pause: K atau Spasi
 Go To Next Frame (kondisi paused): ,
 Go To Previous Frame (kondisi paused): .
 Go To Beginning: Home atau 0
 Go To End: End
 Ke 10-90%: 1-9

Kontrol Putar Ulang

 Mute / Unmute: M
 Naikkan Volume (mode layar penuh atau): Atas
 Menurunkan Volume (mode layar penuh): Bawah
ADVERTISEMENT
 Mempercepat Pemutaran Video: >
 Memperlambatkan Pemutaran Video: <
 Aktifkan Tombol yang Disorot: Spasi
 Bergerak Antara Header H1: Shift + 1
 Buka Bar Pencarian YouTube: /
 Ke Video Sebelumnya di Daftar Putar: Shift + P
 Ke Video Berikutnya di Daftar Putar: Shift + N
 Toggle Full Screen: F (Esc untuk keluar dari mode full screen)
 Toggle Closed Caption dan Subtitle: C
 Luncurkan Miniplayer: I
 Lihat Hotkeys: Shift +?
Ada banyak keyboard modern yang sudah dilengkapi dengan tombol media seperti Rewind, Forward dan Pause untuk konten Anda. Tapi YouTube ingin tetap bisa dioperasikan pada semua jenis perangkat lewat pintasan-pintasan tersebut.
ADVERTISEMENT