Konten dari Pengguna

10 Pilihan Nama Anime Cowo Beken untuk Game FF

Berita Terkini
Penulis kumparan
10 Februari 2022 19:22 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
https://pixabay.com/users/vinsky2002-1151065/ - nama anime cowo
zoom-in-whitePerbesar
https://pixabay.com/users/vinsky2002-1151065/ - nama anime cowo
ADVERTISEMENT
Beberapa pilihan nama anime cowo terkadang digunakan sebagai nickname atau identitas para pemain game, seperti di Free Fire (FF). Untuk memainkan sebuah game, memang terlebih dahulu pemain biasanya harus memilih nickname untuk jagoannya.
ADVERTISEMENT
Nama anime cowo untuk nama karakter game, selain digunakan untuk membedakan player satu dengan yang lain, nickname yang unik juga membuat profil semakin keren.

Rekomendasi 10 Nama Anime Cowo

Nama anime cowo memang bisa dijadikan solusi untuk digunakan sebagai nickname game. Pemain game bisa mengambil beberapa nama unik karakter anime yang bermakna dalam.
1. Levi Ackerman
Levi merupakan salah satu tokoh protagonis di serial Shingeki No Kyojin yang disegani oleh anak buahnya. Meskipun bertubuh kecil dan wajahnya selalu cemberut, ternyata Levi memiliki banyak penggemar wanita sejak awal kemunculannya.
Hal lain yang membuat Levi terlihat tampan dan keren selain kemampuan dalam menggunakan 3DMG adalah sifatnya yang cinta kebersihan.
2. Eren Jaeger
ADVERTISEMENT
Nama anime cowo yang keren untuk nickname game berikutnya ada Eren Jaeger, dari Attack on Titan. Terkadang, nama karakter utama anime ini ditulis Eren Yeager.
Tak seperti anime pada umumnya, nama-nama anime di Attack on Titan kebanyakan menggunakan istilah Barat. Eren berasal dari kata 'ehren' yang memiliki arti kehormatan, dan Jaeger diambil dari 'jager' yang berarti pemburu.
3. Killua Zoldyck
Killua Zoldyck adalah nama karakter dalam anime Hunter x Hunter. Ia merupakan salah satu dari empat tokoh utama. Killua lahir sebagai anak dari keluarga pembunuh bayaran yang tersohor, keluarga Zoldyck.
4. Kirito
Salah satu nama anime cowo di Sword Art Online mungkin juga akan sangat cocok dijadikan nickname game. Kirito, yang memiliki nama asli Kirigaya Kazuto. Ciri khas kepribadiannya yakni pantang menyerah dan berjiwa pemimpin.
ADVERTISEMENT
5. Gray Fullbuster
Gray adalah salah seorang ice wizard di anime Fairy Tail yang memiliki kemampuan semakin berkembang dari waktu ke waktu.
6. Trafalgar Law
Dalam seri anime One Piece, Trafalgar adalah Kapten sekaligus dokter di kapal Heart Pirates ini, bountynya sebesar 500,000,000 Belly. Selain itu, dia merupakan mantan Shichibukai (Royal Seven Warriors Of The Sea.)
https://pixabay.com/users/vinsky2002-1151065/
7. Roronoa Zoro
Roronoa Zoro di serial One Piece adalah mantan pemburu perompak dan salah satu tokoh protagonis utama yang tergabung di tim Bajak Laut Topi Jerami. Zoro juga merupakan orang pertama yang menemani Luffy saat kapalnya yang masih rakit. Popularitasnya sangat tinggi sebagai seorang ahli pedang dengan kemampuan yang sangat hebat.
8. Barnaby Brooks Jr
ADVERTISEMENT
Barnaby dari Tiger and Bunny terlihat keren karena dia masih muda dan mengabdikan hidupnya sebagai seorang hero yang menghibur. Meskipun terkadang digambarkan sebagai lelaki muda yang sok cool dan suka marah-marah dengan partnernya, Barnaby menyimpan masa lalu yang tragis karena kedua orang tuanya tewas dibunuh saat dia berumur 4 tahun.
Seiring berjalannya cerita, Barnaby juga menunjukkan perkembangan yang menarik. Hero yang tidak menyembunyikan identitasnya ini, selalu terlihat percaya diri dan tidak ragu menunjukkan kemampuannya, bahkan mendapat gelar “King Of Heroes”.
9. Shoto Todoroki
Pada My Hero Academia, ada nama karakter yang unik dan keren untuk digunakan sebagai nickname game. Ialah Shoto Todoroki, tokoh ganteng berambut setengah merah dan putih.
ADVERTISEMENT
Melansir dari Kamus Bahasa Jepang - Indonesia, nama Shoto berasal dari kata 'sho' yang berarti pembakaran, dan 'to' yang berarti pembekuan.
10. Sohma Yuki
Dari anime Fruit Basket, salah satu karakter yang paling mencolok tentu saja Sohma Yuki, si pemilik shio Tikus.
Selain Yuki, jangan lupakan juga Sohma Kyo, saudaranya yang berambut oranye serta Sohma Shigure, kakak mereka yang mewakili shio anjing. (DNR)