Konten dari Pengguna

3 Bacaan Doa untuk Anak supaya Sehat, Selamat, dan Saleh

Berita Terkini
Penulis kumparan
24 Juni 2024 20:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Doa untuk Anak. Sumber: Pexels/RDNE
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Doa untuk Anak. Sumber: Pexels/RDNE
ADVERTISEMENT
Salah satu cara menjaga dan mengasihi anak adalah dengan mengirimkan doa. Terdapat banyak bacaan doa untuk anak yang bisa dilafalkan.
ADVERTISEMENT
Doa-doa tersebut dapat dibaca oleh orang tua setiap hari selepas melaksanakan salat. Doa dibaca dengan harapan agar anak sehat, selamat, dan juga saleh.

3 Doa untuk Anak yang Dapat Dibaca Oleh Orang Tua

Ilustrasi Doa untuk Anak. Sumber: Pexels/RDNE
Dalam agama Islam, doa orang tua untuk anaknya merupakan sati dari tiga golongan doa yang dijabah oleh Allah Swt. Menurut Dahsyatnya Doa Anak Yatim, Al-Mahfani (2009), tiga macam doa yang akan dikabulkan dan tidak diragukan lagi; doa orang yang teraniaya, doa orang yang bepergian (musafir), dan doa orang tua untuk anaknya. (HR. Tirmidzi, Ibnu Majah, dan Ahmad dari Abu Hurairah).
Orang tua hendaknya selalu mendoakan anak-anaknya. Berikut bacaan doa untuk anak.

1. Doa untuk Keselamatan Anak

أُعِيذُكُمَا بِكَلِمَاتِ اللَّهِ التَّامَّةِ مِنْ كُلِّ شَيْطَانٍ وَهَامَّةٍ، وَمِنْ كُلِّ عَيْنٍ لاَمَّةٍ
ADVERTISEMENT
Latin: U'idzukuma bikalimatil-lahit-tammati min kulli shayto nin wa hammah, wa min kulli 'ainin lammah
Artinya: “Aku memohon perlindungan bagimu dalam Kalimat Allah yang Sempurna dari setiap setan dan setiap binatang buas, dan dari setiap mata dengki yang tercela.” (Jami’ At-Tirmizi)

2. Doa Meminta Keturunan yang Saleh dan Salihah

رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا
Latin: Robbana hab lana min azwajinaa wa dzurriyyatina qurrata a’yunin waj-’alnaa lil muttaqiina imaama
Artinya: “Ya Tuhan kami, berilah kami jodoh dan keturunan yang sholeh yang akan menjadi keceriaan hati kami dan jadikan kami suri tauladan bagi orang-orang yang bertakwa.” (Q.S. Al-Furqan, 25:74)

3. Doa untuk Kesehatan Anak

اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ، أَذْهِبِ البَأْسَ رَبَّ النَّاسِ، اشْفِ وَأَنْتَ الشَّافِي لاَ شِفَاءَ إِلاَّ شِفَاؤُكَ، شِفَاءً لاَ يُغَادِرُ سَقَمًا
ADVERTISEMENT
Latin: Allahuma Robban-nas, adzhibil-ba’sa Robban-nas, isyfi wa anta asy-syafi, laa syifa’a illa syifa-uka, syifa-an laa yughodiru saqoma
Artinya: “Ya Allah, wahai Tuhan manusia, hilangkanlah penyakitnya. Sembuhkanlah dia karena Engkaulah yang Maha menyembuhkan. Tiada ada obat selain dari-Mu, obat yang tidak meninggalkan penyakit.” (Sahih Al-Bukhari)
Itu tadi adalah bacaan doa untuk anak supaya selalu sehat, selamat, dan saleh. Doa-doa tadi dapat dihafal dan dibaca oleh orang tua setiap hari. Semoga membantu. (FAR)