Konten dari Pengguna

3 Contoh Kalimat Pembuka MC Acara Rapat yang Singkat

Berita Terkini
Penulis kumparan
7 September 2022 20:43 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Contoh Kalimat Pembuka MC Acara Rapat yang Singkat, Foto: Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Contoh Kalimat Pembuka MC Acara Rapat yang Singkat, Foto: Unsplash.
ADVERTISEMENT
Seorang MC adalah orang yang memimpin jalannya sebuah acara seperti rapat yang sedang berlangsung. Memang menjadi seorang MC itu tidaklah mudah. Perlu banyak latihan dan latihan. Tetapi jika kamu ditunjuk sebagai seorang MC tidak perlu khawatir, kamu bisa belajar dengan membaca contoh panduan MC atau susunan dalam membawa sebuah acara. Rapat sendiri adalah acara yang formal dan tidak formal. Untuk acara formal maka susunan acara yang dibawa juga mengikuti. Lalu, bagaimana contoh kalimat pembuka MC acara rapat yang singkat? Berikut adalah contoh kalimat pembuka MC untuk acara rapat yang singkat dan bisa kamu gunakan sebagai referensi.
ADVERTISEMENT

Contoh Kalimat Pembuka MC Acara Rapat

Contoh Kalimat Pembuka MC Acara Rapat yang Singkat, Foto: Unsplash.
Dikutip dari buku Menjadi MC Acara Pernikahan karya lies aryati (2013: 6), MC harus dapat merangkai kata dan kalimat agar promosi tersebut tidak terdengar kaku layaknya membacakan iklan. Agar mampu melakukan hal-hal seperti diungkapkan dalam menjadi kalimat yang menarik MC harus mengikuti beberapa acuan pembentukan kalimat.
Untuk membantumu menjadi MC, berikut contoh kalimat pembuka MC acara rapat yang singkat dan jelas.
Contoh 1
"Bismillahirrahmanirrahim.
Assalamu’alaikum Warohmatullohiwabarokatuh.
Alhamdulillah Alhamdulilahirrobil’Alamin Asollatuwassalam Mu’ala Asrofil ambyaiwalmursalin syaidina Muhammadin wangala Alihi wasohbihi aj’main Amaba’dhu.
Yang saya hormati Bapak/Ibu Sri Lestari, selaku Ketua RT 4
Yang saya hormati, Bapak, Ibu, dan rekan-rekan yang hadir dalam musyawarah warga RT 4 ini.
ADVERTISEMENT
Yang saya hormati tokoh masyarakat Desa Suka Maju
Pertama-tama, marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat serta hidayahNya kepada kita semua, sehingga dapat berkumpul ditempat ini dalam acara musyawarah rutin warga RT 4 Dusun/Desa Suka Maju tanpa halangan dan kekurangan suatu apapun. Alhamdulillahi Robbil ‘Alamin ...
Yang kedua sholawat serta salam mari kita tujukan kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga dan sahabatnya, yang telah membawa kita dari zaman kegelapan kepada zaman terang benderang seperti sekarang ini. Semoga kita mendapatkan safaatnya di yaumul kiyamah nanti, amin. Allahumma shalli ‘ala Muhammad wa ‘ala ali Sayidina Muhammad
Contoh 2
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Yang saya hormati Bapak/Ibu Sri Lestari, selaku Ketua RT 4
ADVERTISEMENT
Yang saya hormati, Bapak, Ibu, dan rekan-rekan yang hadir dalam musyawarah warga RT 4 ini.
Yang saya hormati tokoh masyarakat Desa Suka Maju
Puja dan puji syukur Al-hamdulillah mari kita bersama haturkan kehadirat kepada Allah SWT, yang senantiasa selalu melimpahan Rahmat, Taufiq, Hidayah serta Inayyah-Nya terhadap kita semua.
Sehingga pada kesemapatan kali ini kita masih diberikan nikmat dan karunia kesehatan hingga kita masih di pertemukan di tempat yang Insya Allah penuh berkah ini. Dan tidak lupa sholawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan Nabi kita, Nabi Agung, Nabi Muhammad SAW. Yang sebagaimana telah membawa agama kita menjadi agama yang teladan dan agama yang penuh dengan keberkahan yakni agama Islam rahmatalil Alamin, Amin, Amin Ya Robbal Alamin.
ADVERTISEMENT
Contoh 3
Assalamualaikum. wr. wb.
Dengan mengucapkan syukur alhamdulillah, marilah kita sama-sama memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan kepada kita seluruhnya, nikmat dan karunia-Nya, sehingga hingga detik ini kita masih diberi rahmat dengan penuh kebahagiaan, sehingga bisa berkumpul bersama-sama dalam keadaan sehat, dan dapat menghadiri acara rapat pada sore hari ini.
Shalawat serta salam hendaklah selalu kita sanjungkan kepada Nabi Besar Muhammad saw karena beliaulah suri tauladan kita dalam berakhlakul karimah dan beliaulah Khatimul Anbiya’penyempurna ajaran Islam sebagai rahmatan lil’alamin.
Selanjutnya atas nama pembawa acara, saya menyampaikan terima kasih setinggi-tingginya kepada seluruh hadirin, yang dengan penuh semangat menghadiri rapat pada sore hari ini.
Demikianlah contoh kalimat pembuka MC pada acara rapat yang singkat dan menarik. Kamu bisa menggunakan contoh tersebut sebagai referensi dalam memandu jalannya sebuah acara dan rapat. Kamu yang baru pertama kali menjadi MC harus percaya diri ketika berbicara di hadapan orang banyak agar tidak terlihat kaku dan dapat mencairkan sebuah suasana. (UMI)
ADVERTISEMENT