Konten dari Pengguna

4 Adab Bertamu menurut Islam yang Bisa Diterapkan

Berita Terkini
Penulis kumparan
5 April 2024 17:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk Adab Bertamu menurut Islam. Sumber: Unsplash/Melanie Stander
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk Adab Bertamu menurut Islam. Sumber: Unsplash/Melanie Stander
ADVERTISEMENT
Adab bertamu menurut Islam harus diketahui dan dipahami oleh setiap muslim. Islam sangat menganjurkan umatnya untuk tetap menjalin silaturahmi dengan kerabat atau teman. Namun, ada adab yang harus dilakukan ketika bertamu ke rumah orang lain.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, tidak semua orang menerapkan adab bertamu. Padahal, adab ini harus dilakukan agar hubungan tetap terjalin dengan baik.

Adab Bertamu menurut Islam

Ilustrasi untuk Adab Bertamu menurut Islam. Sumber: Unsplash/Kostiantyn
Mengutip dari Pelajaran Adab Islam 1, Suhendri dan Syukri (2022:73), bertamu merupakan salah satu cara untuk menyambung silaturahmi dalam Islam. Namun, bertamu tidak bisa dilakukan seenaknya, ada adab yang harus diperhatikan.
Berikut beberapa adab bertamu menurut Islam dan penjelasannya.

1. Mengucapkan Salam

Salah satu adab bertamu adalah mengucapkan salam. Rasulullah saw. mengajarkan bahwa seseorang yang bertamu harus mengucapkan salam dan meminta izin untuk masuk.
Allah Swt. berfirman.
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا لَا تَدْخُلُوا بُيُوتًا غَيْرَ بُيُوتِكُمْ حَتَّى تَسْتَأْنِسُوا وَتُسَلِّمُوا عَلَى أَهْلِهَا ذَلِكُمْ خَيْرٌ لَكُمْ لَعَلَّكُمْ تَذَّكَّرُونَ
"Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu memasuki rumah yang bukan rumahmu sebelum meminta izin dan memberi salam kepada penghuninya. Yang demikian itu lebih baik bagimu, agar kamu (selalu) ingat." (QS An-Nuur ayat 27)
ADVERTISEMENT

2. Meminta Izin Maksimal 3 Kali

Adab bertamu berikutnya adalah meminta izin maksimal sebanyak 3 kali.
Rasulullah saw. bersabda.

3. Dianjurkan Memberikan Hadiah Kepada Tuan Rumah

Umat muslim dianjurkan untuk memberikan hadiah kepada orang lain. Begitu pula ketika bertamu, akan lebih baik jika tamu membawakan hadiah untuk tuan rumah.
Rasulullah saw. bersabda.

4. Tidak Bertamu Terlalu Lama

Adab bertamu berikutnya adalah tidak bertamu terlalu lama. Alasannya adalah dikhawatirkan tuan rumah merasa tidak nyaman.
Rasulullah saw. bersabda.
ADVERTISEMENT
Demikian beberapa adab bertamu menurut Islam yang penting untuk diketahui agar bisa diterapkan. Semoga bisa menambah wawasan mengenai adab dalam Islam. (KRIS)