Konten dari Pengguna

4 Cara Tumbuhan Menyebarkan Bijinya

Berita Terkini
Penulis kumparan
26 Februari 2024 19:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk Bagaimana Cara Tumbuhan Menyebarkan Bijinya. Sumber: Unsplash/Imso Gabriel
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk Bagaimana Cara Tumbuhan Menyebarkan Bijinya. Sumber: Unsplash/Imso Gabriel
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bagaimana cara tumbuhan menyebarkan bijinya? Biji tumbuhan perlu disebar agar tumbuhan baru dapat tumbuh di tempat lain. Berbeda dengan manusia dan hewan, tumbuhan tidak bisa bergerak secara aktif.
ADVERTISEMENT
Meskipun gerak tumbuhan sangat terbatas, tumbuhan memiliki beberapa cara agar biji yang dihasilkan dapat tersebar. Contohnya adalah dengan diterbangkan oleh angin.

Bagaimana Cara Tumbuhan Menyebarkan Bijinya?

Ilustrasi untuk Bagaimana Cara Tumbuhan Menyebarkan Bijinya. Sumber: Unsplash/Hasan Almasi
Mengutip dari Buku Pintar: Tumbuhan, Jumanta, (2019:16), biji adalah embrio atau tumbuhan kecil termodifikasi yang memiliki 3 bagian utama, yakni lembaga, cadangan makanan untuk pertumbuhan embrio, dan kulit biji.
Biji diperlukan oleh tumbuhan untuk berkembang biak atau menyebarkan spesiesnya. Namun, tumbuhan tidak bisa berpindah tempat seperti manusia dan hewan. Lantas, bagaimana cara tumbuhan menyebarkan bijinya? Berikut beberapa caranya.

1. Diterbangkan oleh Angin

Sebagian tumbuhan ada yang memanfaatkan angin untuk menyebarkan bijinya. Tumbuhan ada yang memiliki biji ringan sehingga mudah terbawa angin. Contohnya adalah tumbuhan dandelion. Biji yang terbawa angin akan menyebabkan area penyebaran keturunannya meluas.
ADVERTISEMENT

2. Dibawa atau Dikubur oleh Hewan

Cara selanjutnya adalah dengan dibawa atau dikubur oleh hewan. Hewan pemakan buah sering mengambil buah-buahan di pohon dan dibawa ke tempat lain. Daging buah akan dikonsumsi dan bijinya akan dibuang. Biji tersebut nantinya akan tumbuh menjadi tumbuhan baru.
Sebagian jenis hewan ada yang mengubur biji di tanah sebagai cadangan makanan. Contohnya adalah tupai yang mengubur biji pohon ek. Biji tersebut bisa berkecambah dan tumbuh menjadi pohon.

3. Dikeluarkan Bersama Feses Hewan

Cara tumbuhan menyebarkan biji selanjutnya adalah dikeluarkan bersama feses hewan. Misalnya, ada hewan yang memakan buah apel. Daging buah akan tercerna, namun bijinya tidak tercerna sehingga masih utuh. Hewan tersebut akan membuang kotoran di suatu tempat dan biji apel keluar bersama feses.

4. Terbawa Air Laut

Selain cara-cara yang sudah disebutkan, ada beberapa tumbuhan yang bijinya tersebar dengan bantuan air laut. Contohnya adalah pohon kelapa dan mangrove. Buah kelapa yang hanyut di laut bisa bertahan selama berbulan-bulan. Buah tersebut bisa terdampar di suatu daratan dan tumbuh menjadi pohon kelapa baru.
ADVERTISEMENT
Bagaimana cara tumbuhan menyebarkan bijinya? Tumbuhan menyebarkan bijinya dengan berbagai cara, misalnya dengan bantuan angin. (KRIS)