Konten dari Pengguna

4 Inspirasi Oleh-Oleh Khas Cilacap yang Wajib Dibeli

Berita Terkini
Penulis kumparan
25 April 2023 6:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Oleh-Oleh Khas Cilacap. (Foto: avantrend by https://pixabay.com/id/)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Oleh-Oleh Khas Cilacap. (Foto: avantrend by https://pixabay.com/id/)
ADVERTISEMENT
Apabila kamu berencana untuk berlibur ke Cilacap, terdapat rekomendasi makanan oleh-oleh khas Cilacap yang wajib dibeli. Cilacap, merupakan salah satu kabupaten di provinsi Jawa Tengah yang berbatasan dengan kabupaten Brebes dan Banyumas (utara), Banyumas dan Kebumen (timur), Samudera Hindia (selatan), serta Ciamis, Banjar, dan Pangandaran (barat).
ADVERTISEMENT
Perkembangan Cilacap dapat terbilang cukup unik dan berbeda dengan kota-kota lain, terutama dengan kota-kota di Pesisir Utara Jawa. Nah, artikel kali ini akan membahas apa saja makanan khas Cilacap yang bisa jadi oleh-oleh.

Rekomendasi Oleh-oleh Khas Cilacap yang Enak

Ilustrasi Oleh-Oleh Khas Cilacap. (Foto: Hans by https://pixabay.com/id/)
Dikutip dari buku Arsitektur Jawa yang ditulis oleh Avi Marlina, Cilacap memiliki lokasi di Pesisir Selatan Jawa yang berkembang menjadi pelabuhan ekspor ramai di Jawa. Selain terkenal dengan beragam tempat wisata yang indah, Cilacap juga memiliki oleh-oleh yang beraneka ragam.
Berikut adalah rekomendasi oleh-oleh khas Cilacap yang enak:

1. Keripik Singkong

Siapa yang tidak suka camilan keripik singkong? Keripik atau manggleng singkong biasanya terbuat dari singkong pilihan yang telah diberi bumbu khas. Adapun harganya relatif murah dan mudah ditemukan.
ADVERTISEMENT

2. Gembus

Selain keripik singkong, kamu juga dapat membawa gembus sebagai oleh-oleh setelah berlibur dari Cilacap. Makanan ini bertekstur kenyal dan renyah, serta rasa yang gurih dan nikmat. Biasanya gembus dinikmati dengan saus sambal atau bumbu pecel, tetapi ada juga yang memiliki rasa coklat, keju, dan durian.

3. Kerupuk Tenggiri

Kerupuk khas Cilacap ini memiliki tekstur kenyal dengan rasa yang gurih dan beraroma ikan tenggiri yang khas. Banyak pengunjung yang suka dengan kerupuk ini karena rasanya yang lezat.

4. Lanting

Jajanan pasar khas Cilacap ini juga cocok untuk dibawakan sebagai oleh-oleh untuk kerabat terdekat. Rasanya gurih dan asin dengan berbagai variasi bumbu, seperti rasa pedas, bawang, jagung bakar, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Apakah kamu tertarik untuk mencoba salah satu makanan di atas? Demikian rekomendasi oleh-oleh khas Cilacap yang enak dan banyak peminatnya. Pastikan untuk membawa salah satu makanan di atas sebagai buah tangan kepada keluarga dan sahabat. Semoga informasi di atas bermanfaat! (CHL)