Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
4 Jenis Wirausaha Sekaligus Upaya Melestarikan Budaya Indonesia
12 Agustus 2023 19:23 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Salah satu jenis wirausaha sekaligus sebagai upaya melestarikan budaya adalah mendirikan usaha batik. Pasalnya, batik adalah warisan budaya Indonesia yang telah mendapatkan pengakuan UNESCO sebagai intangible cultural heritage.
ADVERTISEMENT
Selain itu, usaha batik juga termasuk jenis wirausaha yang bagus sebab memiliki nilai seni sehingga beberapa produk batik memiliki harga tinggi. Kondisi tersebut dapat menjadi peluang bagi pengusaha untuk melakukan produksi batik yang berkualitas.
Jenis Wirausaha Sekaligus sebagai Upaya Melestarikan Budaya
Jenis wirausaha sekaligus sebagai upaya melestarikan budaya adalah sebuah topik yang menarik. Pasalnya, topik tersebut dapat menjadi inspirasi bagi calon pengusaha Indonesia untuk membuat usaha yang menguntungkan dan bisa melestarikan budaya .
Berikut adalah empat contoh ide tentang jenis wirausaha yang dapat menghasilkan keuntungan sekaligus dapat menjadi upaya melestarikan budaya Indonesia.
1. Usaha Batik
Salah satu jenis wirausaha yang menguntungkan sekaligus dapat menjadi upaya melestarikan budaya Indonesia adalah mendirikan usaha batik. Pasalnya, batik merupakan warisan budaya Indonesia yang telah mendapatkan pengakuan dari UNESCO.
ADVERTISEMENT
Selain itu, usaha batik juga memiliki berbagai macam variasi pasar. Pengusaha dapat memilih jenis batik yang ingin diproduksi dan dijual sesuai dengan target pembelinya.
Jika target pembelinya merupakan konsumen penyuka benda seni dan kerajinan asli, pengusaha dapat membuat usaha batik tulis. Pasalnya, batik tulis memiliki nilai seni yang tinggi sehingga harga dari produk dapat menjadi tinggi.
2. Usaha Kain Tenun
Selain batik, usaha kain tenun juga dapat menjadi ide untuk mendirikan usaha yang menguntungkan sekaligus melestarikan budaya Indonesia. Pasalnya, Indonesia mempunyai sejumlah wilayah yang menghasilkan kain tenun.
Beberapa contoh daerah yang menghasilkan kain tenun, yaitu Minangkabau, Batak, Palembang, Bali, dan Nusa Tenggara Barat. Pengusaha dapat melakukan kerja sama dengan pengrajin setempat agar mendapatkan kain tenun berkualitas dan autentik.
ADVERTISEMENT
3. Usaha Mebel khas Jepara
Ide usaha yang ketiga adalah usaha mebel khas Jepara. Usaha mebel khas Jepara merupakan ide yang menarik sebab memiliki nilai seni, kualitas baik, harga bersaing, serta termasuk budaya Indonesia.
Mebel khas Jepara umumnya memiliki ukiran klasik yang indah dan menggunakan bahan dari kayu jati. Oleh karena itu, produk mebel khas Jepara umumnya tahan lama atau tidak mudah rusak.
4. Wisata Arkeologi
Dikutip dari buku Arkeowisata, Ardiwidjaja (2018: 5 – 6), wisata arkeologi adalah produk wisata yang menggabungkan suasana masa lalu dengan petualangan dan penemuan bukti sejarah dalam bentuk benda warisan budaya masa lalu.
Indonesia mempunyai banyak bukti sejarah sehingga wisata arkeologi dapat menjadi salah satu ide usaha. Namun, ada banyak aspek yang perlu diperhatikan saat melakukan usaha wisata arkeologi.
ADVERTISEMENT
Beberapa aspek tersebut adalah kelestarian lingkungan, keamanan pekerja dan pengunjung, habitat flora dan fauna setempat, kemakmuran warga setempat, serta aspek penting lainnya. Tujuannya adalah agar usaha tidak merusak lingkungan setempat.
Demikian dapat dipahami bahwa jenis wirausaha sekaligus sebagai upaya melestarikan budaya adalah setiap usaha yang menguntungkan dan dapat membantu melestarikan warisan budaya. Contohnya, usaha batik, kain tenun, mebel, atau wisata arkeologi. (AA)