4 Langkah dalam Pembuatan Poster yang Menarik

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
22 Februari 2024 17:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sebutkan 4 langkah dalam pembuatan poster - Sumber: pixabay.com/pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sebutkan 4 langkah dalam pembuatan poster - Sumber: pixabay.com/pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebutkan 4 langkah dalam pembuatan poster! Poster adalah media cetak atau visual yang dirancang untuk menyampaikan pesan atau informasi secara singkat dan menarik kepada audiens target.
ADVERTISEMENT
Poster biasanya digunakan untuk tujuan promosi, pemasaran, penyuluhan, atau penyampaian informasi. Termasuk untuk berbagai acara publik, kampanye sosial, pameran, dan sebagainya.

Sebutkan 4 Langkah dalam Pembuatan Poster!

Ilustrasi sebutkan 4 langkah dalam pembuatan poster - Sumber: pexels.com/@iselene-kei-borromeo-marzan
Poster merupakan kombinasi antara teks, gambar, dan grafis yang dirancang untuk menarik perhatian dan menyampaikan pesan dengan jelas dan efektif. Itulah sebabnya pembuatannya perlu dilakukan dengan benar dan tepat.
Berdasarkan buku Bestie Book Bahasa Indonesia SMP/MTs Kelas VII, VIII, & IX: Volume 1, The King Eduka, 2022, poster dapat dicetak dalam berbagai format, seperti kertas, kanvas, atau bahan plastik. Biasanya ditempel di dinding, pengumuman, atau sebagai media promosi di ruang publik.
Jika diminta untuk sebutkan 4 langkah dalam pembuatan poster, inilah tahapan langkahnya.
ADVERTISEMENT

1. Perencanaan dan Desain

Tentukan tujuan dari poster dan siapa target audiensnya. Pilih topik dan pesan yang ingin disampaikan. Kemudian, buatlah sketsa atau desain awal untuk memvisualisasikan bagaimana poster akan terlihat. Pastikan desainnya menarik dan sesuai dengan tujuan.

2. Pemilihan Gambar dan Teks

Pilih gambar atau ilustrasi yang relevan dan menarik untuk poster. Pastikan gambar tersebut berkualitas tinggi. Tambahkan teks dengan kalimat yang jelas dan mudah dibaca. Pertimbangkan penggunaan font yang sesuai dan kontras agar mudah dibaca.

3. Penataan Visual

Atur elemen-elemen visual dan teks secara teratur dan konsisten. Pastikan pembagian antara informasi dengan elemen-elemen yang menonjol secara visual. Perhatikan juga penggunaan warna yang menarik untuk meningkatkan daya tarik visual poster.

4. Revisi

Setelah merancang poster, lakukan revisi dan perbaikan sesuai kebutuhan. Perhatikan umpan balik dari orang lain dan evaluasi ulang desain jika memang diperlukan.
ADVERTISEMENT
Pastikan semua elemen poster berfungsi dengan baik secara visual dan informatif. Terakhir, pastikan poster yang dibuat memiliki tampilan akhir yang profesional dan menarik sebelum dicetak atau dibagikan secara digital.
Itu tadi penjelasan untuk sebutkan 4 langkah dalam pembuatan poster. Dalam pembuatan poster, desain dan estetika yang menarik merupakan faktor penting untuk menarik perhatian audiens dan memengaruhi efektivitas pesan yang disampaikan. (DNR)