4 Suku dan Masyarakat Adat Kalimantan Tengah di Indonesia

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
17 Januari 2024 20:18 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Suku dan Masyarakat Adat Kalimantan Tengah. Sumber: Pexels/Tom Fisk
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Suku dan Masyarakat Adat Kalimantan Tengah. Sumber: Pexels/Tom Fisk
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Indonesia merupakan negeri yang kaya akan keberagaman. Salah satunya adalah keberagaman suku. Satu wilayah di Indonesia saja bisa memiliki berbagai macam suku. Contohnya, suku dan masyarakat adat Kalimantan Tengah.
ADVERTISEMENT
Wilayah Kalimantan Tengah memiliki lebih dari dua puluh suku. Empat di antaranya adalah Suku Lawangan, Ot Danum, Ngaju, dan Siang. Setiap suku dari empat suku tersebut menempati wilayah yang berbeda-beda.

4 Suku dan Masyarakat Adat Kalimantan Tengah

Ilustrasi Suku dan Masyarakat Adat Kalimantan Tengah. Sumber: Pexels/Matrixdu Wichaipa
Pembahasan tentang suku di Indonesia merupakan topik yang tidak ada habisnya. Topik seputar suku di Indonesia dapat menjadi pembahasan panjang karena negeri Zamrud Khatulistiwa ini memiliki lebih dari 1.300 suku yang tersebar di sejumlah wilayah.
Salah satu contoh adalah suku dan masyarakat adat Kalimantan Tengah. Kalimantan Tengah merupakan wilayah provinsi yang terletak di Pulau Kalimantan. Pada satu wilayah tersebut terdapat lebih dari dua puluh suku.
Guna mengetahui macam-macam suku serta masyarakat adat yang ada di Kalimantan Tengah, berikut adalah empat contoh lengkapnya.
ADVERTISEMENT

1. Suku Lawangan

Suku Lawangan merupakan salah satu suku asli yang mendiami wilayah Provinsi Kalimantan Tengah. Suku tersebut berada di sekitar Kabupaten Barito Selatan dan Utara.
Suku Lawangan itu sendiri termasuk bagian suku kelompok Dayak Lawangan yang terbagi lagi menjadi 21 kelompok kecil. Beberapa contoh kelompok kecil dalam Suku Lawangan, yaitu:

2. Suku Ot Danum

Ot Danum termasuk suku asli yang menempati wilayah paling utara dari Provinsi Kalimantan Tengah. Pemukiman Suku Ot Danum tersebar di beberapa wilayah kabupaten, seperti Barito Utara, Murung Raya, Gunung Mas, Seruyan, dan Katingan.
Suku Ot Danum terbagi lagi menjadi 60 bagian kelompok kecil. Beberapa contoh kelompok kecil dalam Suku Ot Danum, yaitu:
ADVERTISEMENT

3. Suku Ngaju

Dikutip dari buku Nilai-Nilai Kearifan Lokal Masyarakat Indonesia dan Implementasinya dalam Pendidikan Sekolah Dasar, Saidah, dkk. (2020: 48), Suku Dayak Ngaju merupakan suku asli di Kalimantan Tengah khususnya di daerah Kotawaringin.
Suku Ngaju termasuk kelompok masyarakat yang paling besar di Kalimantan Tengah. Hal itu dapat terjadi karena Suku Ngaju memiliki lebih dari 50 kelompok kecil.

4. Suku Siang

Suku Siang merupakan bagian dari Suku Dayak. Suku Siang banyak mendiami wilayah Kabupaten Murung Raya. Oleh karena itu, suku tersebut juga dikenal sebagai Suku Siang Murung.
Mayoritas pekerjaan dari Suku Siang adalah bercocok tanam. Namun, ada pula masyarakat Suku Siang yang bekerja menyadap karet.
Selain empat contoh di atas, masih ada banyak suku dan masyarakat adat Kalimantan Tengah. Beberapa diantaranya adalah Suku Tamuan, Suku Maanyan, Suku Tunjung, dan lain-lain. Jadi, jelas bahwa Indonesia merupakan negeri yang terdiri dari banyak suku. (AA)
ADVERTISEMENT