5 Alasan Mata Kuliah ISBD Penting dalam Pendidikan di Perguruan Tinggi

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
16 April 2024 18:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Menurut Anda, Mengapa Mata Kuliah ISBD Menjadi Penting dalam Proses Pendidikan di Perguruan Tinggi Sumber Unsplash/Rumah ZIS UGM
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Menurut Anda, Mengapa Mata Kuliah ISBD Menjadi Penting dalam Proses Pendidikan di Perguruan Tinggi Sumber Unsplash/Rumah ZIS UGM
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menurut Anda, mengapa mata kuliah ISBD menjadi penting dalam proses pendidikan di perguruan tinggi? Sebagian mahasiswa belum berhasil menjawab soal ini dengan benar.
ADVERTISEMENT
Ilmu Sosial dan Budaya Dasar (ISBD) merupakan salah satu mata kuliah dasar di perguruan tinggi. ISBD adalah ilmu yang menelaah masalah-masalah sosial dan budaya dalam masyarakat.
Ilustrasi Menurut Anda, Mengapa Mata Kuliah ISBD Menjadi Penting dalam Proses Pendidikan di Perguruan Tinggi Sumber Unsplash/Ammar Andiko
Secara akademis, mata kuliah ISBD penting dalam pembinaan mahasiswa. Dikutip dari buku Ilmu Sosial dan Budaya Dasar untuk Kesehatan, Asep Achmad Hidayat (2015:17), berikut adalah jawaban untuk pertanyaan, menurut Anda, mengapa mata kuliah ISBD menjadi penting dalam proses pendidikan di perguruan tinggi.
1. ISBD akan memberikan wawasan dan pengetahuan baru bagi mahasiswa tentang konsep-konsep atau beberapa teori dari ilmu-ilmu sosial dan ilmu-ilmu budaya.
Dengan didapatkannya wawasan seperti ini, seorang mahasiswa atau sarjana akan memiliki keterampilan sebagai bekal hidupnya.
ADVERTISEMENT
2. Mengembangkan kesadaran mahasiswa untuk menguasai pengetahuan tentang keragaman dan kesetaraan manusia, sebagai individu dan makhluk sosial dalam kehidupan bermasyarakat.
3. Membina mahasiswa untuk menjadi warga masyarakat dan warga negara yang baik, yaitu pendidikan yang berkenaan dengan pengembangan keseluruhan kepribadian seseorang dalam kaitannya dengan masyarakat dan lingkungan hidup.
4. Mahasiswa akan dilatih berpikir serius untuk menyelesaikan masalah-masalah sosial dan budaya di tengah masyarakat.
Dengan cara seperti ini, seorang mahasiswa dari jurusan apa pun akan menjadi peduli terhadap persoalan-persoalan yang dihadapi masyarakat di sekitarnya.
5. Setelah dilatih berpikir serius, mahasiswa akan mampu berpikir kritis. Berpikir kritis ini penting dimiliki oleh mahasiswa dari perguruan tinggi mana pun, karena mahasiswa merupakan agen perubahan.
ADVERTISEMENT
Jika seorang mahasiswa tidak dibiasakan berpikir kritis, maka ia tidak akan mampu menyelesaikan persoalan-persoalan sosial di dalam lingkungan masyarakat.
Sikap kritis, peka, dan arif pada mahasiswa harus berlandaskan pada nilai estetika, etika, moral, dan hukum dalam kehidupan bermasyarakat.
Menurut Anda, mengapa mata kuliah ISBD menjadi penting dalam proses pendidikan di perguruan tinggi? Disajikannya mata kuliah ISBD, penting untuk membina mahasiswa agar mengetahui masalah sosial dan budaya di masyarakat.(DK)